Sinopsis Film Top Gun Maverick: Misi Bunuh Diri Tom Cruise Kendalikan Jet Tempur untuk Bom Gudang Senjata

- 16 November 2022, 11:16 WIB
Berikut ini merupakan sinopsis film Top Gun Maverick yang tayang di bioskop pada Mei lalu dan dibintangi Tom Cruise.
Berikut ini merupakan sinopsis film Top Gun Maverick yang tayang di bioskop pada Mei lalu dan dibintangi Tom Cruise. /Instagram @topgunmovie

PR DEPOK - Publik kembali disuguhkan dengan aksi memukau aktor tampan Tom Cruise dalam film Top Gun Maverick yang rilis di Amerika Serikat pada 26 Mei 2022.

Film Top Gun Maverick 2022 merupakan sekuel dari Top Gun 1986 yang juga diperankan Tom Cruise.

Selain dibintangi Tom Cruise, film Top Gun Maverick dijuga dimainkan oleh Miles Teller, Jennifer Connelly, Val Kilmer, Bashir Salahuddin, Jon Hamm, Charles Parnell, Monica Barbaro, Jay Ellis, Lewis Pullman, dan pemain muda lainnya yang berperan sebagai pilot.

Rating film Top Gun Maverick R13 BO dengan skor 8,4/10 dari jumlah penilai 426.000 seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari IMDb.

Baca Juga: Ramai PHK Massal, Simak 3 Hak Karyawan yang Harus Diberikan Perusahaan Sesuai Peraturan Resmi Kemnaker

Berikut sinopsis film Top Gun Maverick yang berkisah tentang tentara Angkatan Udara Amerika Serikat sebagai lulusan terbaik hingga masuk dalam kelompok elit pilot pesawat jet tempur yang disebut Top Gun.

Pilot jet tempur ini diberi julukan 'Maverick' dengan rekam jejak sebagai pengendali pesawat terbaik.

Kemampuannya menghalau dan menyerang musuh di udara sudah tidak diragukan lagi dengan banyak misi berbahaya yang dilewati.

Karena satu insiden kecelakaan pesawat saat bertempur, ia harus rela kehilangan sahabatnya yang membuatnya trauma menyatakan pensiun.

Baca Juga: Rudal Diduga Buatan Rusia Jatuh di Polandia hingga Menewaskan 2 Orang, NATO akan Gelar Pertemuan Darurat

Namun, 30 tahun kemudian, Maverick kembali dipanggil untuk bertugas oleh sahabatnya yang bernama Admiral Tom 'Iceman' Kazansky salah satu rekan di tim Top Gun.

Iceman kini menjadi petinggi di militer, sehingga ia memiliki kewenangan untuk menugaskan Maverick.

Maverick berikan tugas yang ternyata berbeda dengan saat ia masih muda dulu.

Tugasnya kini ialah melatih para pilot muda yang juga menjadi lulusan terbaik dan tergabung dalam kelompok elit Top Gun masa kini.

Baca Juga: Akses Link cekbansos.kemensos.go.id, Pastikan Anda Menerima BLT BBM Tahap 2 dan BPNT Kartu Sembako

Misi Maverick kali ini ialah melatih pilot Top Gun untuk bisa menyerang gudang senjata milik Rusia dengan cara senyap.

Sehingga, teknik yang diperlukan ialah keahlian dalam menghindari senjata launcher dan radar pendeteksi pesawat musuh milik Rusia.

Tidak hanya itu, kesulitan juga ada pada medan tempur di pegunungan berkelok.

Hal paling sulit ialah para pilot harus mampu terbang rendah dalam kecepatan tinggi dan menukik tajam ke atas hingga menyebabkan nol gravitasi yang berisiko kematian karena kehabisan oksigen akibat tekanan yang terlalu berat.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Tidak Menyerah Mencari Cinta Bahkan Setelah Menikah, Salah Satunya Aries

Mampukah Maverick melahirkan kembali pilot handal seperti dirinya? Atau bisa jadi ini merupakan misi bunuh diri?

Saksikan selengkapnya di film Top Gun Maverick untuk bisa menikmati keseruan konflik dan aksi-aksi menarik Tom Cruise mengendarai jet tempur tanpa peran pengganti.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: IMDb


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah