6 Film Animasi yang Paling Dinanti Tahun 2023, Catat Jadwal Rilisnya!

- 27 Desember 2022, 14:04 WIB
Berikut ini merupakan daftar 6 film animasi yang paling dinanti tahun 2023, lengkap dengan jadwal rilis.
Berikut ini merupakan daftar 6 film animasi yang paling dinanti tahun 2023, lengkap dengan jadwal rilis. /Tangkapan layar Youtube Universal Picture./Youtube Universal Picture

PR DEPOK - Menjelang tahun baru 2023, terdapat beberapa film animasi seru yang dinanti-nanti oleh banyak orang.

Tidak bisa dipungkiri, film animasi merupakan salah satu genre yang banyak disukai oleh semua kalangan, baik anak-anak hingga orang dewasa.

Cerita yang seru dengan kualitas gambar yang keren dan unik menjadi jawaban kenapa banyak orang menyukai film animasi.

Contoh beberapa film animasi yang sudah tayang dan banyak disukai oleh masyarakat adalah Frozen, Zootopia, Despicable Me, hingga Moana.

Baca Juga: 15 Kutipan Resolusi Tahun Baru 2023 Penuh Makna, Cocok Sebagai Penyemangat Diri Jadi Lebih Baik

Sebab itu, inilah 6 film animasi yang paling dinanti di tahun 2023, catat jadwal rilisnya, seperti dikutip Pikiranrakyat-depok.com dari Good House Keeping.com.

6 Film Animasi yang Paling Dinanti Tahun 2023 dan Jadwal Rilisnya

1. The Super Mario Bros. Movie

Film The Super Mario Bros. Movie menjadi salah satu film animasi yang paling dinanti di tahun 2023.

Baca Juga: Rekomendasi Film Libur Akhir Tahun dan Sambut Tahun Baru 2023, Ada KKN Desa Penari: Luwih Dowo Luwih Medeni

Bukan tanpa alasan, dalam film animasi ini akan disajikan bagaimana gambaran dunia Super Mario Bros yang kita kenal dari game.

Tidak hanya itu, beberapa orang terkenal seperti Jack Black, Keegan-Michael Key. Charlie Day, hingga Chris Pratt akan menjadi pengisi suara dalam film The Super Mario Bros. Movie.

The Super Mario Bros. Movie direncanakan akan rilis pada 17 Maret 2023.

2. Spider-Man: Across the Spider-Verse

Baca Juga: Simak 5 Tips Tetap Aman Berada di Tengah Badai Salju

Diketahui, Multi-Verse menjadi hal yang sedang populer dikalangan anak muda.

Namun sebelum Multi-Verse dikenal banyak orang, banyak film animasi Spider-Man yang sudah melakukan Multi-Verse.

Spider-Man: Across the Spider-Verse akan rilis pada tanggal 2 Juni 2023.

3. Elemental

Baca Juga: Daftar Alamat Kantor Pos di Kota Depok

Pixar Animation Studios akan merilis film Elemental yang akan menceritakan kisah tentang dunia di mana makhluk adalah salah satu dari empat elemen: Api, Air, Bumi, dan Udara.

Cerita berfokus pada dua penghuni dunia ini, Api dan Air, serta bagaimana mereka mengetahui bahwa mereka memiliki lebih banyak kesamaan dari pada yang mereka yakini sebelumnya.

Silakan saksikan film animasi Elemental di tanggal 16 Juni 2023.

4. Trolls 3

Baca Juga: Masuki Penghujung Tahun 2022, Simak Jadwal Cuti Bersama dan Hari Libur Nasional 2023

Sekuel sebelumnya, yakni Trolls 1 dan Trolls 2 menjadi salah satu film animasi yang cukup sukses.

Pada tahun 2023 nanti, DreamWorks Animation akan merilis film lanjutannya, yaitu Trolls 3.

Salah satu cerita yang disajikan dalam teaser Trolls 3 adalah Branch dan Poppy akan menikah.

Kamu yang sudah menonton Trolls 1 dan Trolls 2 dapat menyaksikan film animasi Trolls 3 pada tanggal 17 November 2023.

Baca Juga: Penyebab Kebakaran di Mampang Prapatan Jakarta Selatan Kemarin Terungkap

5. Mummies

Dalam film animasi Mummies, kamu akan melihat dunia rahasia di bawah tanah yang dihuni oleh para mumi.

Namun, beberapa artefak penting yang mereka miliki hilang, sehingga beberapa mumi harus pergi ke dunia atas, yakni dunia manusia.

Penasaran bagaimana mereka berbaur dengan manusia untuk mengambil kembali artefak mereka? Tonton Mummies yang akan rilis 24 Februari 2023.

Baca Juga: 31 Twibbon Paling Populer untuk Merayakan Malam Tahun Baru 2023, Cocok Dibagikan ke Media Sosial

6. Wish

Dalam film ini, seorang remaja yang diperankan oleh Ariana DeBose dari West Side Story harus bekerja sama dengan bintang harapan yang jatuh untuk membantu menyingkirkan kerajaan kegelapannya.

Kamu bisa menonton film animasi Wish setelah rilis di tanggal 22 November 2022.

Demikian ulasan dari 6 film animasi yang paling dinanti di tahun 2023 beserta jadwal rilisnya.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: Good House Keeping


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x