Rayakan 15 Tahun Berkarya, Boy Group SHINee Umumkan Rencana Konser dan Comeback

- 29 Mei 2023, 21:58 WIB
Boy group SHINee bersiap untuk melakukan comeback setelah dua tahun hiatus karena menjalani wajib militer.*
Boy group SHINee bersiap untuk melakukan comeback setelah dua tahun hiatus karena menjalani wajib militer.* /Instagram @shinee/

PR DEPOK – Boy group SHINee bersiap untuk melakukan comeback setelah dua tahun hiatus karena menjalani wajib militer.

 

Anggota termuda SHINee, Taemin resmi menyelesaikan wajib militernya pada 4 April 2023. Rekan satu grupnya yaitu Onew, Key, dan Minho, telah menyelesaikan tugas wajib militer mereka pada tahun 2020 lalu.

SHINee memulai debutnya di bawah naungan label SM Entertainment tahun 2008 dan dikenal dengan musik elektro-pop.

Boy group SHINee saat ini beranggotakan empat orang, dan salah satu anggotanya, Jonghyun meninggal dunia pada usia 27 tahun pada tahun 2017.

Baca Juga: Harga Tiket Indonesia vs Argentina Sudah Rilis, Kapan dan Dimana Belinya?

Menandai ulang tahun ke-15 debutnya pada bulan Mei, SHINee telah menggembar-gemborkan akan comeback selama beberapa bulan terakhir.

Minho yang juga seorang aktor mengatakan dalam sebuah wawancara untuk The Fabulous di Netflix bahwa SHINee sedang mempersiapkan album untuk merayakan ulang tahun ke-15.

 

Dikutip Pikiran-Rakyat.Depok.com dari Soompi, minggu lalu, SM Entertainment mengisyaratkan kembalinya SHINee di bulan Juni 2023 dengan iklan billboard besar di teater Megabox Seongsu di Seoul.

Dari semua petunjuk dari para anggota, SHINee memang diperkirakan akan merilis sebuah album. Album ini akan menandai comeback mereka sejak merilis album ketujuh yang dikemas ulang bertajuk Atlantis pada April 2021, tepat sebelum Taemin menjalani wajib militer.

Baca Juga: KJP Plus Tahap 1 2023 Cair Akhir Mei? Segini Besaran Dana dan Cara Cek Penerima di kjp.jakarta.go.id

Dikutip dari Straits Times, pada tanggal 28 Mei 2023 kemarin, SHINee mengadakan acara jumpa penggemar (fan meeting) bertajuk Piece of Shine di Jamsil Indoor Stadium untuk pertama kalinya sebagai satu kesatuan dalam waktu hampir lima tahun.

SHINee mengadakan fanmeeting ulang tahun ke-15 mereka di Seoul, yang juga disiarkan secara online melalui Beyond LIVE.

 

Selain sebagai perayaan ulang tahun ke-15, jumpa penggemar ini menandai aktivitas pertama SHINee sebagai grup lengkap dalam lebih dari dua tahun, karena Taemin baru saja selesai wajib militer.

SHINee membawakan lagu-lagu hits mereka seperti Don't Call Me (2021), Good Evening (2018), dan Days and Years (2021). Mereka meluncurkan lagu baru, The Feeling dan juga mengumumkan bahwa SHINee akan mengadakan konser pada bulan Juni 2023.

Baca Juga: Indonesia vs Argentina, PSSI Hanya Sediakan 60.000 Tiket Demi Keamanan

Sebelum membawakan lagu baru yang belum pernah dirilis bertajuk The Feeling, Taemin mengejutkan para penggemar dengan beberapa berita menarik untuk bulan-bulan mendatang.

"Tahun ini akan menjadi tahun SHINee," ungkap Temin, Ia juga mengungkapkan bahwa comeback mereka di bulan Juni mendatang tidak akan menjadi satu-satunya comeback SHINee di tahun ini.

 

Taemin juga mengumumkan bahwa SHINee akan mengadakan konser tiga malam di KSPO Dome Seoul bulan depan pada tanggal 23, 24, dan 25 Juni 2023. SHINee juga telah membuka toko pop-up, The Moment of Shine, di Seoul hingga 14 Juni 2023 untuk menandai hari jadi mereka.

Memulai debutnya pada tahun 2008 di bawah naungan SM Entertainment, SHINee telah merilis lagu-lagu hits, seperti Relay, Ring Ding Dong, Sherlock, View, dan 1 of 1.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Jam dan Temukan Alasan Mengapa Kamu Tidak Bisa Bahagia

Selama 15 tahun berkarier, SHINee dianggap sebagai boy group K-pop yang ideal dan bertahan lama di industri ini, di mana banyak grup yang datang dan pergi.

Dengan album ketujuh, bertajuk Don't Call Me yang dirilis pada Februari 2021 lalu, membuat boy group ini berhasil mencetak rekor baru dalam kariernya, dengan album yang mencatat penjualan tertinggi yang pernah ada dan video musik dari lagu utama yang berjudul sama, mencapai 10 juta kali penayangan.***

 

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x