Jakarta Fair Kemayoran 2023 akan Berlangsung selama 33 Hari, Apa Saja Acaranya?

- 2 Juni 2023, 19:11 WIB
Daftar acara Jakarta Fair Kemayoran 2023.
Daftar acara Jakarta Fair Kemayoran 2023. /Instagram @jakartafairid

Rangkaian Kegiatan CSR Jakarta Fair Kemayoran

Untuk kegiatan CSR peduli anak panti, akan dilaksanakan bersama lima panti asuhan yang berbeda, yang diisi dengan aktivitas atraktif, dan interaktif dengan anak-anak panti asuhan tersebut, termasuk di dalamnya terdapat panti asuhan khusus anak difabel.

Baca Juga: KJP Plus Tahap 1 Bulan Juni 2023 Kapan Cair? Cek Jadwal dan Notifikasi Pencairan Dana di Sini

Dengan waktu pelaksanaan dimulai tanggal 26 Juni, 30 Juni, 3 Juli, 5 Juli, dan 7 Juli 2023, bertempat Ruang Kerinci, Gedung Pusat Niaga Lt.6, JIEXPO, Pukul 12.00-17.00 WIB.

Terdapat pula kegiatan donor darah, yang merupakan program unggulan CSR Jakarta Fair Kemayoran, bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI), bertempat di Hall B1, Area JIEXPO, setiap Senin-Jum’at, Pukul 17.00-20.00 WIB, selama acara JFK berlangsung.

Dan dimulai tahun ini, pengunjung Jakarta Fair Kemayoran, juga bisa mengkonsultasikan kesehatan gigi, dan mulutnya secara gratis, bertempat di Hall B1, Area JIEXPO, setiap Sabtu/Minggu, Pukul 15.00-19.00 WIB. Pemeriksaan gigi, dan mulut tersebut bekerja sama dengan Rumah Sakit Gigi dan Mulut Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti.***

Halaman:

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: jakartafair.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x