Ragam Kuliner di Pekan Raya Jakarta 2023 yang Wajib Dicoba!

- 3 Juni 2023, 21:28 WIB
Ini ragam kuliner yang akan hadir di Pekan Raya Jakarta 2023.
Ini ragam kuliner yang akan hadir di Pekan Raya Jakarta 2023. /Instagram/@yusofgajah

PR DEPOK - Pekan Raya Jakarta (PRJ) 2023 akan segera hadir pada hari Rabu, 14 Juni hingga Minggu, 16 Juli 2023 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, bagi foodie, saat yang tepat untuk berburu kuliner di JFK 2023.

 

Pesta kembang api, konser musik yang akan menampilkan artis papan atas tanah air akan mewarnai serba serbi di PRJ 2023.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Jakarta Fair 2023 juga mengadakan kontes pemilihan Miss Jakarta Fair.

Bagi para orang tua pun bisa mengajak putra putrinya karena tersedia wahana permainan anak.

Bagi para pencinta kuliner tidak usah khawatir, karena di PRJ 2023 juga akan ada stand kuliner yang akan menghadirkan jajanan Nusantara.

Baca Juga: Jakarta Fair 2023 Ada Hadiah Mobil, Begini Syarat, Cara Dapatkan, dan Jadwal Undian Grand Prize

Bukan hanya kuliner dari Jakarta, tetapi juga kuliner dari berbagai daerah di Indonesia yang kalian bisa cicipi.

Meskipun belum ada keterangan resmi di situs Jakarta fair, kuliner apa saja yang akan ada di stand JI-Expo Kemayoran, merujuk tahun 2022, berikut kuliner yang hadir di stand PRJ.

1. Kerak Telor - Kuliner Khas Jakarta

Kuliner khas Jakarta ini terbuat dari beras ketan putih dicampur dengan telur ayam atau bebek yang dikocok bersama ebi yang disangrai kering ditambah bawang merah goreng.

Baca Juga: Intip! 10 Rekomendasi Tempat Bakso di Lamongan Ramai Pembeli Rating Tinggi dan Harga Terjangkau, Yuk Dicoba!

Kondimen lain yang dihaluskan yaitu kelapa sangrai, cabai merah, kencur, jahe, merica butiran, garam dan gula pasir.

2. Tauge Goreng - Kuliner Khas Bogor

Seperti namanya tauge, kuliner khas Bogor ini bukan digoreng, namun direbus bersama mie kuning basah, kucai, dan oncom, lalu dilumuri dengan tauco tak ketinggalan tambahan kecap dan sambal menambah cita rasa dari tauge goreng atau dikenal juga dengan nama tauge asap.

3. Es Selendang Mayang - Kuliner Khas Jakarta

Baca Juga: 6 Tempat Bakso di Solo dengan Rating Tertinggi, Catat Alamat dan No Telepon

Seperti namanya es selendang mayang, terbuat dari sagu aren dengan berbagai campuran warna, terlihat tampak cantik seperti selendang, tidak lupa tambahan santan dan gula jawa sebagai pemanis.

Meskipun jajanan satu ini khas dari Jakarta, namun penjual es selendang mayang sudah jarang ditemui, hanya saat tertentu saja, jajanan ini hadir.

4. Pempek Palembang - Kuliner Khas Palembang

Seperti es selendang mayang yang menggunakan sagu, tetapi pempek Palembang ditambah ikan tenggiri sebagai bahan dasarnya, pempek khas Palembang adalah kuliner gurih dengan kondimen bawang putih dan bumbu lainnya, serta tambahan air cuka, mie kuning basah, dan mentimun saat dikonsumsi.

Baca Juga: Juni 2023, Bansos BPNT Cair Rp400.000 Cair? Segera Cek Info dan Daftar Penerima di Sini

5. Sate Padang - Kuliner Khas Padang, Sumatera Barat

Sate Padang, kuliner khas Padang ini pun sudah tersebar di seluruh Indonesia, termasuk Jakarta, berbahan daging sapi yang diiris tipis, serta tambahan saus kuning kental, campuran kacang, cabai, dan tepung beras.

6. Bakso Malang - Kuliner Khas Malang

Kuliner khas malang ini kuliner yang sudah tersebar di daerah Jakarta dan sekitarnya, setiap hari pedagang keliling bakso malang ini pun mudah ditemui.

Baca Juga: 15 Twibbon Ucapan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2023 Design Unik dan Menarik, Yuk Pasang di Medsos Kamu!

Kuliner berkuah dengan tambahan kerupuk pangsit, bakso goreng, bakso, dan siomay, wajib dicoba jika kalian datang ke PRJ.

7. Baso Cup

Kuliner bakso dengan penyajian di cup, bukan mangkuk.

Selain 7 kuliner di atas jajanan makana ringan seperti American Donut, Lapis Bogor Sangkuriang, burger, dan Chocomory pun mewarnai stand Jakarta Fair tahun lalu.

Baca Juga: Mantap! 5 Nasi Goreng Lezat di Kudus, Cek Alamatnya

Seperti kita ketahui bahwa Haji Syamsudin Mangan adalah pencetus pembetukan PRJ ini, yang kala itu berperan sebagai Ketua Kadin (Kamar Dagang dan Industri).

Usulannya diterima baik oleh Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin untuk dibuatnya pameran besar yang menghadirkan produk dalam negeri.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: jakartafair.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x