Jakarta Fair 2023 Tanggal Berapa Dibuka? Berikut Bocoran Beberapa Musisi yang Bakal Tampil di Sana

- 6 Juni 2023, 15:31 WIB
Ilustrasi - Jakarta Fair 2023 akan berlangsung selama 33 hari yang diramaikan oleh beberapa musisi terkenal .
Ilustrasi - Jakarta Fair 2023 akan berlangsung selama 33 hari yang diramaikan oleh beberapa musisi terkenal . /Pikiran Rakyat/Yusuf Wijanarko/

PR DEPOK – Pekan Raya Jakarta Kemayoran atau Jakarta Fair 2023 merupakan event akbar yang banyak dinantikan oleh warga Jakarta dan sekitarnya.

 

Jakarta Fair 2023 akan berlangsung selama 33 hari di JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, yang dapat dikunjungi masyarakat dari berbagai daerah yang ingin menyaksikan pameran dan hiburan.

Inilah informasi tanggal mulai dibuka event Jakarta Fair 2023 serta bocoran beberapa musisi yang bakal tampil meramaikan Pekan Raya Jakarta Kemayoran.

Harap dicatat bahwa jam operasional Pekan Raya Jakarta Kemayoran berbeda antara hari biasa dan akhir pekan.

Baca Juga: Sinopsis Doctor Cha Episode 16, Penutup yang Membahagiakan

Untuk hari Senin sampai Kamis, Jakarta Fair 2023 dibuka pukul 15.30 WIB dan ditutup pukul 22.00 WIB.

Sementara itu, pada hari Jumat, Sabtu, Minggu, dan hari libur, Jakarta Fair 2023 dibuka lebih lama, yaitu pukul 10.00 WIB hingga 23.00 WIB.

 

Acara Jakarta Fair 2023 sendiri akan dimulai pada tanggal 14 Juli dan berakhir pada tanggal 16 Juli 2023.

Untuk menghindari antrean, disarankan untuk membeli tiket Pekan Raya Jakarta Kemayoran secara online melalui website yang disediakan oleh panitia penyelenggara.

Baca Juga: Akses Link Resmi dari dtks.kemensos.go.id Pakai NIK KTP Sendiri tuk Cek Penerima Bansos

Saat ini, panitia belum mengumumkan apakah pembelian tiket Jakarta Fair 2023 akan kembali dilakukan melalui website seperti tahun lalu.

Terdapat dua jenis tiket yang dijual, yaitu tiket bundling konser dan tiket tanpa konser. Harga tiket Jakarta Fair 2023 tanpa konser berkisar antara Rp30.000 hingga Rp50.000.

 

Sementara itu, harga tiket bundling konser belum diumumkan oleh panitia penyelenggara hingga saat ini.

Kabarnya panitia memberikan sedikit bocoran tentang beberapa musisi yang akan tampil, antara lain Armada, Tipe-X, Feby Putri, Padi, Malik & The E'sential, Feel Koplo, dan Virgoun.

Baca Juga: Pendaftaran Program Dual Master’s Degree UIII dan The University of Edinburgh Resmi Dibuka

Itulah informasi terkait tanggal berapa dibukanya Jakarta Fair 2023 serta bocoran beberapa musisi yang bakal tampil di Pekan Raya Jakarta Kemayoran.***

 

Editor: Cecev Handoyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x