Coldplay Manggung di Singapura 4 Hari di Awal Tahun 2024, Harga Tiket Konser Lebih Murah?

- 12 Juni 2023, 15:40 WIB
Coldplay manggung di Singapura empat hari di awal tahun 2024, berikut ini harga tiket konsernya.
Coldplay manggung di Singapura empat hari di awal tahun 2024, berikut ini harga tiket konsernya. /Instagram @coldplay

PR DEPOK - Para penggemar Coldplay di Indonesia yang kehabisan tiket untuk menikmati konser mereka di Jakarta, kini berkesempatan untuk bertemu dengan idolanya di Singapura.

 

Pasalnya, grup musik ikonik asal Inggris yang pernah meraih Grammy ini akan tampil di National Stadium selama empat malam di akhir Januari 2024.

Tur dunia Coldplay bertajuk “Music of the Spheres” akan digelar pada tanggal 23, 24, 26, dan 27 Januari 2024 mendatang. Penampilan Coldplay di National Stadium menjadikan mereka sebagai artis atau musisi pertama yang bermain selama empat hari di tempat tersebut.

Pengumuman ini muncul beberapa hari setelah Live Nation Singapore mengunggah teaser berupa video yang menampilkan promo tur Coldplay yang diputar pada videotron di beberapa gedung di Singapura.

Baca Juga: Enak dan Murah! 7 Rekomendasi Tempat Bakso di Madiun Lengkap dengan Harga dan Link Lokasinya

Sebuah teaser video yang bertuliskan "Coldplay Music of the Spheres World Tour 2024" diputar di billboard seluruh Singapura, termasuk area Ten Square dan CIMB Plaza seperti diunggah melalui media sosial Instagram @livenationsg.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari NME Asia, penggemar di Singapura akhirnya dapat bernapas lega, mereka sempat kecewa dengan pengumuman untuk leg Asia dari Music of the Spheres World Tour leg pertama.

Leg kedua dari Music of the Spheres World Tour Coldplay di Asia juga akan mencakup Bangkok dan Manila. Manila dan Bangkok masuk dalam rangkaian tur mereka pada tanggal 19 Januari dan 3 Februari 2024.

Penjualan tiket presale untuk konser Coldplay di Singapura akan diadakan pada tanggal 19 Juni 2023 mulai pukul 14.00 hingga 23.59 WIB. Untuk mendapatkan kesempatan mengikuti presale, para penggemar harus berlangganan buletin di situs web Coldplay di www.coldplay.com/sign-up paling lambat tanggal 16 Juni 2023.

Baca Juga: Jennie BLACKPINK Tinggalkan Panggung, Begini Kata YG Entertainment

Sedangkan untuk penjualan umum (General Sale), akan dimulai pada 20 Juni 2023 pukul 14.00 melalui Ticketmaster, dengan harga tiket mulai dari 68 dolar Singapura (setara Rp750 ribu), tidak termasuk biaya pemesanan.

Nonton Konser Coldplay Hanya dengan Rp300 Ribu Saja?

Dikutip dari prestigeonline, Coldplay juga telah mengonfirmasi bahwa mereka akan merilis Infinity ticket dalam jumlah terbatas untuk pertunjukan di kemudian hari. Tiket ini bertujuan untuk membuat tur ini lebih mudah diakses oleh para penggemar.

Infinity ticket dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu setara dengan 20 dolar AS (sekitar SGD 27) atau hanya Rp300 ribu saja.

Baca Juga: Mantap! Berikut 5 Bakso Terenak di Kendari, Cek Alamatnya

Infinity ticket harus dibeli secara berpasangan dan setiap pembeli dapat membeli maksimal dua tiket. Nantinya, infinity ticket akan ditempatkan bersebelahan.

Sebagai bagian dari inisiatif keberlanjutan dalam rangkaian Music of the Spheres World Tour, Coldplay telah menghasilkan emisi karbon dioksida 47 persen lebih sedikit daripada tur stadion mereka sebelumnya pada tahun 2016/2017.

Lima juta pohon juga telah ditanam di seluruh dunia, dimana satu pohon ditanam untuk setiap penonton konser.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: NME Channel News Asia prestigeonline.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah