Daftar Drama Korea yang Akan Tayang Agustus 2023 di Netflix, Cek Pemain dan Sinopsisnya

- 31 Juli 2023, 12:50 WIB
Daftar Drama Korea yang Akan Tayang Agustus 2023 di Netflix
Daftar Drama Korea yang Akan Tayang Agustus 2023 di Netflix /

PR DEPOK - Inilah daftar drama Korea yang akan tayang Agustus 2023 di Netflix lengkap dengan pemain dan sinopsisnya.

Saat ini drama Korea telah dikenal luas oleh banyak orang dengan berbagai macam genre yang menarik untuk ditonton, mulai dari genre romantis, komedi, kriminal, fiksi ilmiah (sci fi), dan masih banyak lagi.

Oleh karena itu, berikut daftar drama Korea yang akan tayang pada bulan Agustus 2023 di Netflix lengkap dengan pemain dan sinopsisnya, yang dikutip PikiranRakyat-Depok dari akun Instagram Netflixid pada Senin, 31 Juli 2023.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Mie Ayam Paling Populer di Tuban, Buruan Cobain!

1. Behind Your Touch

Drama korea yang pertama ada Behind Your Touch yang akan dibintangi oleh Han Ji Min, Lee Min Ki, dan Suho. Drama ini merupakan drama komedi-misteri yang berlatar belakang sebuah desa kecil yang bebas dari kejahatan.

Di desa tersebut ada salah satu dokter hewan, Han Ji Min berperan sebagai Bong Ye Boon yang memiliki kekuatan supernatural berupa bisa melihat masa lalu orang dan hewan.

Dokter hewan tersebut akhirnya akan bekerja sama dengan Lee Min Ki berperan sebagai Moon Jang Yeol, seorang detektif ambis yang membutuhkan kemampuan supernatural sang dokter untuk memecahkan berbagai misteri yang ada di desa tersebut dan kembali ke tim investigasi kriminal di Seoul.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Nasi Goreng Paling Enak dan Mantap di Cikarang

Drama ini dijadwalkan akan tayang perdana pada Sabtu, 12 Agustus 2023 di JTBC dan Netflix.

2. Mask Girl

Mask Girl merupakan drama korea besutan Netflix yang bercerita tentang Kim Momi, seorang karyawan kantoran yang memiliki tubuh ideal namun parasnya tidak cantik.

Sehingga, ia selalu menutupi mukanya dengan topeng pada malam hari dan bekerja sebagai BJ Internet. Sampai akhirnya ia akan terlibat dalam tiga pembunuhan.

Baca Juga: 6 Mie Ayam Paling Gurih dan Ramai Pengunjung di Palembang, Berikut Lokasinya

Uniknya dalam drama Korea ‘Mask Girl’ ada tiga orang yang akan berperan sebagai Kim Momi, yakni Nana, Go Hyun Jung, dan aktor muda yang belum dirilis namanya.

Mask Girl akan dibintangi oleh beberapa aktor ternama di Korea, yakni Nana, Go Hyun Jung, Ahn Jae Hong, dan Yum Hae Ran. Drama ini dijadwalkan akan tayang di Netflix pada 18 Agustus 2023.

3. Destined With You

Drama dengan genre romansa fantasi ini akan bercerita tentang kisah cinta pegawai negeri yang mendapatkan buku terlarang dari 300 tahun yang lalu dan seorang pengacara yang menjadi korban buku terlarang tersebut.

Baca Juga: Bansos BPNT Tahap 4 Agustus 2023 Cair Tanggal Ini, Cek Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Drama Korea ini akan dibintangi oleh Jo Bo Ah sebagai Lee Hong Jo, dan Rowoon SF9 sebagai Jang Shin Yu, dan Yura sebagai Yoon Na Yeon. Drama ini dijadwalkan akan tayang pada 23 Agustus 2023 di JTBC dan Netflix.

Itulah daftar drama Korea yang akan tayang di Netflix lengkap dengan pemain dan sinopsisnya.***

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah