Viral Tren Mbak Taylor di TikTok, Netizen Curhat ke Taylor Swift?

- 2 Oktober 2023, 14:38 WIB
Viral tren Mbak Taylor di media sosial, termasuk TikTok.
Viral tren Mbak Taylor di media sosial, termasuk TikTok. /TikTok

PR DEPOK - Tren Mbak Taylor belakangan ini viral, hingga meramaikan jagat media sosial seperti TikTok. Banyak netizen berbondong-bondong membuat video yang membahas curahan isi hatinya.

Lantas apa itu tren Mbak Taylor yang hits di TikTok? Bagaimana cara meramaikannya? Berikut PikiranRakyat-Depok.com kupas fakta seputar tren tersebut.

Asal mula tren Mbak Taylor muncul pertama kali di akhir September 2023, melalui TikTok. Banyak netizen membuat video dengan menambahkan lagu Taylor Swift berjudul 'All Too Well'.

Baca Juga: KCJB Sudah Diresmikan, Naik Kereta Cepat Jakarta-Bandung Masih Gratis, Begini Cara Naiknya

Lagu Taylor Swift berjudul 'All Too Well', mengisahkan perpisahan yang begitu menyakitkan. Lagu dengan durasi 10 menit banyak digemari orang karena artinya yang menusuk lubuk hati.

Dilansir dari American Song Writer, lagu 'All Too Well' digadang-gadang menceritakan kisah asmara Taylor Swift dengan mantan kekasihnya bernama Jake Gyllenhaal. Penyanyi dan aktor itu, dikabarkan menjalin asmara pada tahun 2010.

Meskipun kisah asmaranya hanya tiga bulan, Taylor Swift mendapatkan banyak pelajaran dari hubungannya tersebut. Bahkan keluh kesahnya saat menjalin hubungan dengan Jake dituang ke lirik lagu 'All Too Well'.

Baca Juga: Gelar ‘Istana Berbatik’ untuk Peringati Hari Batik Nasional, Jokowi: Batik adalah Wajah Kita

Lagu yang menggambarkan perpisahan sangat menyakitkan tersebut, dijadikan netizen untuk soundtrack curahan hatinya yang ditulis ke dalam video TikTok.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x