7 Rekomendasi Film Korea Tema Keluarga yang Banyak Menguras Air Mata

- 24 Februari 2024, 18:50 WIB
Simak film Korea cocok untuk tontonan keluarga.
Simak film Korea cocok untuk tontonan keluarga. /asianwiki/

PR DEPOK - Industri perfilman Korea semakin banyak menyajikan suguhan film menarik dengan berbagai genre untuk memanjakan para penontonya. Mulai dari Genre romantis, thriller misteri, fiksi, action.

Bahkan film atau Drama Korea dengan tema keluarga menjadi salah satu tontonan yang cukup populer di kalangan para penikmat Drakor.

Berikut 7 rekomendasi Film atau Drama Korea dengan tema keluarga yang bisa menguras air mata saat menontonnya. Bisa dijadikan untuk anda yang ingin menghabiskan waktu akhir pekan bersama keluarga.

Baca Juga: 8 Info Ayam Geprek Enak di Bekasi, Rasanya Terbaik di Lidah Warga Lokal!

The Way Home

Menceritakan seorang nenek yang tinggal bersama cucunya yang bernama Sang Woo yang berusia 7 tahun. Ia datang dari kota dititipkan oleh ibunya karena sedang mengalami kesulitan. Sang Woo pun terpaksa tinggal bersama neneknya di sebuah desa di sebuah gubuk yang sangat jauh berbeda dengan tempatnya tinggal. 

Film lawas yang dirilis pada tahun 2002 ini menampilkan karakter sang nenek yang diperankan oleh Kim Eul Boon tidak banyak berbicara. Namun, cerita dan karakter sang nenek sangat menyentuh dan membuat penonton banjir air mata. 

Baca Juga: SUDAH DIBUKA! Link dan Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 63, Pastikan Penuhi Syarat Ini

Pawn

Film yang mengisahkan tentang seorang anak kecil yang bernama Seung Yi yang dijadikan jaminan kepada seorang rentenir. Karena ibunya tidak bisa membayar hutang, Seung Yi pun malah diasuh dan dirawat oleh sang rentenir hingga dewasa.

Akhirnya, Setelah dewasa Seung Yi yang diperankan oleh Ha Ji Won  mencari ibu kandungnya.

Halaman:

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x