Frankly Speaking Episode 9: Ki Baek dan Woo Joo Akan Menghadapi Dampak Reality Show Kencan

- 27 Mei 2024, 16:25 WIB
Jadwal tayang dan link nonton sub indo Frankly Speaking episode 9. Ki Baek dan Woo Joo akan menghadapi dampak reality shownya.*/Instagram/netflixcontent
Jadwal tayang dan link nonton sub indo Frankly Speaking episode 9. Ki Baek dan Woo Joo akan menghadapi dampak reality shownya.*/Instagram/netflixcontent /

PR DEPOK - Drama Korea Frankly Speaking dijadwalkan segera menayangkan episode 9 dengan cerita yang lebih menghibur dan memikat untuk ditonton.

Song Ki Baek dan On Woo Joo akan menghadapi dampak reality show kencannya dan penggemar reality show juga mulai menganggap Choi Hun dan Ki Baek adalah pasangan.

Frankly Speaking adalah sebuah drama Korea yang mengisahkan tentang Song Ki Baek, seorang pria berusia 33 yang bekerja sebagai penyiar di sebuah stasiun penyiaran. Dia lajang dan sangat dihormati dalam profesinya.

Hidupnya pun tampak mulus dan sukses hingga suatu hari segalanya berubah, Seong Ki Baek tiba-tiba menderita penyakit aneh yang membuat dirinya berbicara tanpa berpikir dan mengakibatkatkan kariernya di ambang krisis.

Baca Juga: 8 Kuliner Sate di Klaten yang Wajib Dicoba, Dagingnya Empuk dan Bikin Pengen Balik Lagi

Di saat yang sama, On Woo Joo, seorang penulis acara variety show di TV tertarik dengan kejujuran tanpa filter Ki Baek dan dia pun membujuk Ki Baek untuk tampil di variety shownya.

Meskipun awalnya Ki Baek merasa malu dan takut, Ki Baek setuju, dan berharap dapat menemukan cara untuk mengubah krisisnya menjadi sebuah peluang.

Saat mereka bekerjasama, Ki Baek dan Woo melakukan perjalanan yang dapat mengubah hidup mereka dengan cara yang tidak terduga.

Drama Korea Frankly Speaking ini diperankan oleh sederet aktor populer seperti Go Kyung Pyo, Kang Han Na, Joo Jong Hyuk, dan pemeran lainnya.

Baca Juga: Lovely Runner Episode 15 dan 16 Tayang Kapan? Klik untuk Jadwal Tayang dan Link Nonton Sub Indo

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah