Viral di TikTok Pakai Sweater Tanggal 3 Desember, Ada Perayaan Apa?

2 Desember 2022, 22:07 WIB
Ilustrasi. Sedang viral di TikTok ajakan untuk pakai sweater di tanggal 3 Desember, sebenarnya ada perayaan apa? /PEXELS/Gustavo Fring.

PR DEPOK - Memasuki awal bulan, media sosial TikTok sudah viral dengan ajakan pakai sweater di tanggal 3 Desember.

Kata kunci pakai sweater di tanggal 3 Desember pada mesin pencari Google juga menjadi topik yang cukup banyak dicari warganet.

Bahkan, seruan atau kata kunci pakai sweater di tanggal 3 Desember viral di TikTok, membuat bingung para pengguna hingga bertanya-tanya sebenarnya ada perayaan apa.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra, Scorpio, dan Sagitarius, Sabtu, 3 Desember 2022: Peluang dan Tawaran Bagus Datang

Diketahui, sweater sendiri merupakan pakaian tebal yang biasa digunakan saat cuaca atau musim dingin tiba.

Lantas, apa makna kalimat pakai sweater di tanggal 3 Desember yang viral di TikTok? Apakah ada perayaan tertentu di tanggal tersebut?

Ternyata, pakai sweater di tanggal 3 Desember bukanlah hari perayaan tertentu, melainkan penggalan arti sebuah lagu berjudul 'Heather'.

Baca Juga: Cair Awal Desember, Berikut Cara Cek Penerima BSU 2022 atau BLT Subsidi Gaji Tahap 8

Lagu berjudul Heather tersebut dinyanyikan dan ditulis oleh musisi asal Amerika bernama Conan Gray, yang dirilis pada 2020 lalu.

Apabila diartikan dalam Bahasa Indonesia, penggalan lirik lagu Heather tersebut memang bercerita tentang sweater dan tanggal 3 Desember.

Berikut penggalan lirik lagu Heather yang dinyanyikan oleh Conan Gray.

Baca Juga: Simak 4 Trik Ampuh agar Sinyal TV Digital Stabil dan Tidak Patah-patah

I still remember the third of December, me in your sweater

You said if it looked better on me than it did you

Only if you knew how much I liked you

Baca Juga: Link Streaming Korea Selatan vs Portugal di Piala Dunia 2022: Ronaldo Cs Incar Tiga Kemenangan Beruntun

Artinya:

Aku masih mengingatnya pada 3 Desember, aku memakai sweatermu

Kamu berkata bahwa (sweater) itu terlihat bagus ku kenakan daripada kamu

Jika saja kau tahu, betapa aku menyukaimu.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, dan Pisces, Sabtu, 3 Desember 2022: akan Ada Kabar Bahagia

Melihat penggalan lirik lagu Heather tersebut, warganet banyak yang berspekulasi apabila diberi sweater oleh seseorang, berarti orang tersebut menyukaimu.

Namun, ada juga beberapa orang yang berencana memberi sweater pada orang yang disukainya di tanggal 3 Desember besok.

Meskipun begitu, ajakan pakai sweater di tanggal 3 Desember bukanlah perayaan Hari Sweater Nasional maupun internasional seperti yang ramai dibicarakan.

Baca Juga: Info Loker: IT Business Insight dan Analyst serta IT Database Administrator di PT Kalbe Farma, Simak Syaratnya

Ajakan tersebut hanyalah harapan supaya orang yang disukai memberikan sweater di tanggal 3 Desember.

Namun, ada sudut pandang lain yang memberikan sweater pada tanggal 3 Desember sebagai tanda bahwa mereka menyukai orang tersebut.

Dari harapan kecil tersebut, ternyata gerakan memberi sweater ini meluas.

Baca Juga: Ramalan Shio Ayam, Kambing, dan Kerbau, Sabtu, 3 Desember 2022: Jernihkan Pikiran untuk tidak Mudah Emosi

Bahkan, sebagian besar mengusulkan agar tanggal 3 Desember terus dijadikan peringatan tahunan.

Kalimat pakai sweater tanggal 3 Desember pun kembali viral di TikTok dan menjadi perbincangan hangat.

Hal tersebut terbukti dari banyaknya penelusuran kata kunci pakai sweater tanggal 3 Desember di mesin pencari Google saat ini.

Baca Juga: Tahun Baru dan Natal Berpotensi Terjadi Kenaikan Angka Positif Covid-19

Selain itu, ajakan pakai sweater di tanggal 3 Desember saat ini juga sedang viral di TikTok. ***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Tags

Terkini

Terpopuler