Kulineran! Ini 5 Mie Ayam Enak dan Murah Meriah di Kediri, Selalu Ramai Pengunjung

28 Juli 2023, 13:06 WIB
Ilustrasi - Mie Ayam Enak dan Murah Meriah di Kediri /Tangkapan Layar YouTube Devina Hermawan

PR DEPOK - Pecinta kuliner kerap mencari makanan khas Indonesia yang enak dan murah. Salah satu yang dicari ialah mie ayam.

Mie ayam di Kediri ternyata tidak kalah eksis dengan kuliner lainnya. Lantaran, hidangan yang memiliki rasa manis dan gurih ini kerap kali memikat selera makan para pengunjung.

Oleh karena itu, bagi para pecinta kuliner wajib coba mie ayam di warung ini dijamin enak, murah meriah, dan selalu ramai pengunjung yang telah dirangkum oleh PikiranRakyat-Depok pada Jumat, 28 Juli 2023.

Baca Juga: Ledakan Bom Bunuh Diri Terjadi di Dekat Kuil Syiah Damaskus Jelang Asyura, 6 Orang Tewas

1. Mie Ayam & Bakso Putra Solo

Rasa mie ayam di sini enak, bumbu sedap, dan ada pilihan tambahan topping bakso dan ceker. Harga yang dibanderol untuk satu porsi mie ayam juga cukup terjangkau, yaitu sekitar Rp7.000.

Sehingga, warung ini selalu ramai oleh pembeli maka pengunjung yang ingin mencoba diharapkan bisa sabar mengantri.

Lokasi ada di Jalan Pemuda nomor 3, Kelurahan Dandangan, Kecamatan Kota, Kota Kediri, Jawa Timur. Buka pukul 9.00-21.00 WIB (Setiap hari).

Baca Juga: Daftar Rekomendasi Mie Ayam di Banyuwangi, Nikmat dan Berlimpah Topping Ayamnya

2. Mie Ayam Malioboro

Hidangan andalan di warung ini ada mie ayam bakso yang menawarkan rasa enak, potongan daging besar, ditambah kuah kental yang gurih manis membuat rasanya jadi mantap pol.

Lokasi ada di Jalan Super Semar nomor 115, Kelurahan Ngronggo, Kecamatan Kota, Kota Kediri, Jawa Timur. Buka setiap hari pukul 8.00-20.00 WIB.

3. Depot Pangsit Mie Ayam Bakso Murni Jaya Lumayan

Mie ayam di sini termasuk salah satu warung makan legend yang tetap konsisten dengan rasa yang enak dari dahulu sampai sekarang.

Baca Juga: BPNT Juli 2023 Sudah Cair? Cek Jadwal Penyaluran dan Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

Mie ayam jawa ini cenderung menawarkan rasa manis dan gurih dengan mie yang kenyal, dan kuah kental. Warung ini juga menyediakan berbagai makanan tambahan di setiap meja, seperti sate usus, sate telur puyuh, dan sate jeroan.

Lokasi ada di Jalan Kawi satu, Kelurahan Mojoroto, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, Jawa Timur. Buka pukul 11.00-21.00 WIB.

4. Pangsit Mie Ayam Bu Minten

Warung ini telah ada dari tahun 1980-an, cukup terkenal, dan memiliki pelanggan tetap. Mie ayam di sini menawarkan rasa orisinil mie kuning dengan kuah bening tanpa saus atau sambal merah.

Baca Juga: 7 Lokasi Kedai Mie Ayam di Blitar yang Recommended, Simak Alamat Lengkapnya di Daftar Berikut!

Mie ayam di sini juga memiliki berbagai varian, diantaranya mie ayam ceker, mie ayam kepala, mie ayam sayap, dan mie ayam ati ampela.

Lokasi ada di Jalan Trunojoyo nomor 24, Kelurahan Pakelan, Kecamatan Kota, Kota Kediri, Jawa Timur. Buka Senin-Minggu pukul 8.00-17.00 WIB.

5. Mie Ayam & Bakso Sekandung

Mie ayam di sini menawarkan rasa enak, kuah bening, potongan ayam kecap banyak, dan porsi cukup banyak. Selain itu, mie ayam di sini juga dijual dengan harga yang cukup murah yakni Rp7.000 per porsi.

Baca Juga: Tawaran Mereka Terus Ditolak Brighton, Chelsea Tetap Ngotot untuk Datangkan Moisés Caicedo

Lokasi ada di Jalan Super Semar nomor 94, Kelurahan Ngronggo, Kecamatan Kota, Kota Kediri, Jawa Timur. Buka pukul 9.00-21.00 WIB (Setiap hari).

Sekian informasi mengenai warung mie ayam enak, murah meriah, dan selalu ramai pengunjung di Kediri.***

 

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler