Ini 8 Lokasi Kedai Sate Recommended di Mojosari, Mojokerto, Rasanya Top Markotop!

23 Agustus 2023, 09:44 WIB
Rekomen! 8 Lokasi Kedai Sate Recommended di Mojosari, Mojokerto. /Instagram @sateayampakkromo/

PR DEPOK - Saat melewati daerah Mojosari, Mojokerto pelancong bisa cobain atau cicipi beberapa kuliner yang rasanya top markotop. Tidak lain ialah sate kambing dan sate ayamnya.

Sate kambing dan sate ayam di Mojosari menawarkan rasa yang enak. Apalagi sate tersebut disantap bersama dengan gulai kambing atau tongseng rasanya jadi top markotop.

Maka itu, para pecinta sate ayam dan sate kambing patut mengetahui lokasi kedai sate di Mojosari yang menawarkan rasa enak top markotop. Dijamin gak bakal nyesel dan bikin ketagihan.

Baca Juga: Resep Membuat Kue Cokelat Lezat yang Menggugah Selera

Berikut 8 lokasi kedai sate recommended di Mojosari, Mojokerto, yang rasanya top markotop, yang dikutip PikiranRakyat-Depok dari Google Maps pada Rabu, 23 Agustus 2023.

1. Sate Gule Kambing Abah Topo
Kedai sate ini berlokasi di Ruko Royal Blok RF-02, Jalan Airlangga nomor 1, Desa Seduri, Kecamatan Mojosari, kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Buka jam 10.00-16.00 WIB setiap hari.

2. Warung Sate Gule Kambing Hj. Mina
Kedai ini berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Dusun Losari, Sumbikurep, Desa Pekukuhan, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Buka setiap hari jam 9.00-19.00 WIB.

Baca Juga: Mario Dandy Biang Keladi Kasus Penganiayaan, Shane Lukas Ungkap Merasa Jadi Korban

3. Warung Sate Gule Mahfada
Kedai sate ini berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Sumbikurep, Desa Pekukuhan, kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Buka jam 9.00-17.000 WIB setiap hari.

4. Sate Ayam dan Kambing Muda Mas Tony
Kedai sate ini berlokasi di Jalan Masjid nomor 63, Kelurahan Sarirejo, Kecamatan mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Buka jam 10.00-20.00 WIB setiap hari.

5. Sate Barokah
Kedai sate ini menjual sate kambing per 10 tusuk, gule kambing, dan nasi putih. Setiap menunya dijual dengan harga yang terjangkau dan rasa yang enak.

Baca Juga: 7 Lokasi Warung Bakso Paling Joss Enake di Sukoharjo, Catat Alamatnya Berikut

Lokasinya ada di Bulanan, Desa Randubango, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

6. Warung Sate Gule barokah Hj. Juanik
Kedai ini berlokasi di Gelang, Desa Mojosulur, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Buka setiap hari jam 9.30-20.00 WIB.

7. Warung Sate Yuk Nah
Kedai ini berlokasi di Ngingas, Desa Ngimbangan, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Buka setiap hari jam 9.00-14.00 WIB.

Baca Juga: Nyesel Nggak Nyoba! Inilah 7 Mie Ayam Pilihan di Kabupaten Purwakarta

8. Warung Sate Suwadi
Kedai ini berlokasi di Jalan Teuku Umar, Desa Mojosulur, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Buka setiap hari jam 9.00-21.00 WIB.

Nah, itu dia 8 lokasi kedai sate recommended di Mojosari, Mojokerto, yang rasanya top markotop dan bikin ketagihan.***

 

Editor: Dini Novianti Rahayu

Tags

Terkini

Terpopuler