Bagi Orang Tua, Berikut 6 Tips agar Anak Terbiasa Menggunakan Masker saat Keluar Rumah

- 24 November 2021, 14:10 WIB
Ilustrasi - Tips membuat anak mau dan terbiasa menggunakan masker saat keluar rumah.
Ilustrasi - Tips membuat anak mau dan terbiasa menggunakan masker saat keluar rumah. /Huunghidt/Pixabay

PR DEPOK - Masker merupakan salah satu pelindung diri yang penting dalam menangkal penyebaran Covid-19.

Penggunaan masker dijadikan sebagai salah satu protokol kesehatan yang diwajibkan oleh pemerintah ketika keluar rumah.

Masker tidak hanya diwajibkan untuk orang dewasa saja, melainkan bagi anak-anak juga.

Baca Juga: Ridwan Kamil Unggah Video Cara Cepat Melipat Baju, Dikomentari Beragam oleh Netizen: Maaf Bukan Wewenang Bapak

Namun, terkadang anak-anak susah dan tak mau menggunakan masker ketika keluar rumah.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari akun Instagram @Humas_Jabar, berikut 6 tips agar anak bersedia dan terbiasa menggunakan masker ketika keluar rumah.

1. Jelaskan secara sederhana

Para orang tua wajib menjelaskan secara sederhana kepada anak-anak terntang alasan mereka harus menggunakan masker setiap keluar rumah.

Baca Juga: Sinopsis dan Link Nonton Series Hawkeye, Series Terbaru dari Marvel yang Tayang di Disney Plus

Usahakan orang tua menggunakan kata-kata yang mudah dipahami dan tidak berkesan menakutkan bagi mereka.

2. Kenalkan masker dengan metode bermain

Bagi para orang tua wajib mengenalkan masker dengan metode bermain karena akan lebih dipahami dan menyenangkan bagi anak-anak.

3. Beri pilihan masker kepada anak

Buat para orang tua, beri kesempatan kepada anak Anda untuk memilih sendiri masker dengan gambar yang disukai.

Baca Juga: Link Live Streaming Atletico Madrid vs AC Milan di Liga Champions Kamis, 25 November 2021 Pukul 03.00 WIB

Hal ini akan mendorong anak Anda untuk menggunakan masker ketika keluar rumah.

4. Buat kesepakatan dengan Anak

Orang tua harus mendisiplinkan anak-anak untuk wajib menggunakan masker ketika sedang keluar rumah.

5. Ingatkan anak ketika masker dilepas

Para orang tua wajib mengontrol anak-anak setiap saat dalam penggunaan masker.

Baca Juga: Telpon Arteria Dahlan Untuk Berdamai dengan Wanita yang Maki Ibunya, Prasetyo: Dia Beranggapan Saya Bekingan

Anak-anak memiliki keterbatasan dalam ingatan, sehingga perlu peran orang tua untuk mengingatkan tentang penggunaan masker.

6. Gunakan bahan masker yang nyaman dan tidak gatal

Bagi Anda para orang tua, berikanlah masker anak yang berkualitas baik. Sebab, banyak masker palsu dan tidak lembut yang beredar di pasaran.

Orang tua perlu memilih masker yang berkualitas dan lembut agar nyaman dipakai oleh anak.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: Instagram @humas_jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x