3 Cara Mengatasi Kehilangan Sahabat untuk Selamanya

- 21 Juni 2022, 14:18 WIB
Ilustrasi - Berikut penjelasan mengenai cara mengatasi kehilangan sahabat untuk selama-lamanya. Salah satunya coba cari udara segar.
Ilustrasi - Berikut penjelasan mengenai cara mengatasi kehilangan sahabat untuk selama-lamanya. Salah satunya coba cari udara segar. /Pixabay/Dimhou.

PR DEPOK - Kehilangan apa pun, termasuk sahabat dapat menyebabkan rasa sakit yang berkepanjangan, tergantung seberapa membekas kadar individu yang ditinggal.

Kehilangan sahabat bisa menjadi sulit untuk ditanggung. Mereka secara langsung atau tidak sudah ada dalam hidup Anda begitu lama.

Selain keluarga, Anda mengakui kenyataan bahwa yang bisa mengerti dan menerima kekurangan hanya seorang sahabat.

Jika kehilangan sahabat, maka hal itu akan membangkitkan emosi yang kompleks, marah, sedih, bingung, hingga terkadang frustrasi.

Baca Juga: Harga Tiket Masuk dan Konser PRJ Kemayoran serta Jadwal Jam Buka-Tutup Jakarta Fair 2022

Bahkan, kehilangan sahabat juga bisa menimbulkan pertanyaan. Apalagi meninggalnya sahabat dengan cara yang lebih kompleks yaitu bunuh diri. Kenapa? Ada apa? Kalimat itu terbayang di kepala dan hati.

Anda mungkin tidak akan pernah menemukan jawaban, berusaha untuk mengabaikan emosi anda juga tidak akan membantu apa pun akan proses kesedihan dan bergerak maju.

Mengungkapkan emosi terasa menyakitkan, kecuali Anda siap dan berani membongkar perasaan itu meski lukanya tidak akan instan sembuh.

Baca Juga: 7 Ucapan Selamat HUT DKI Jakarta 2022 ke-495 Tersirat Makna dan Doa, Bisa Jadi Caption di Media Sosial

 

Dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Healthline, berikut ini 3 cara mengatasi kehilangan sahabat yang bisa Anda lakukan.

1. Beri Waktu Menarik Diri dari Khalayak

Memberikan waktu untuk menarik diri dari khalayak umum itu wajar untuk memberi jeda dalam diri Anda.

Faktanya mereka di luar sana secara keseluruhan sering gagal untuk memahami kadar kesedihan.

Kendati mereka bilang bahwa paham akan rasa Anda, tetapi 'kadar' rasa itu berbeda bagi mereka yang belum merasakan.

Baca Juga: Cara Lolos Seleksi Kartu Prakerja Setelah Dinyatakan Gagal

2. Beri Waktu untuk Merawat Diri

Bahagiakan diri Anda dengan cara sendiri. Terakhir, jaga kesehatan. Anda akan melupakan aktivitas sepertimakan, tidur, mandi. Waktu mulai terasa tidak ada makna.

3. Cari Udara Segar

Coba mencari udara yang segar dan sehat. Bila perlu pergi ke suatu tempat yang bisa mendukung kesehatan Anda.

Demikian penjelasan mengenai cara mengatasi jika mengalami kehilangan sahabat untuk selama-lamanya. Semoga bermanfaat.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x