Simak 6 Cara Mengatasi Sakit Kepala Secara Alami yang Bisa Dicoba

- 9 September 2023, 12:03 WIB
Ilustrasi sakit kepala - Berikut ini merupakan cara untuk mengatasi sakit kepala secara alami yang bisa Anda coba, termasuk diet.
Ilustrasi sakit kepala - Berikut ini merupakan cara untuk mengatasi sakit kepala secara alami yang bisa Anda coba, termasuk diet. /cookie_studio/Freepik

PR DEPOK - Sakit kepala yang kerap terjadi pada seseorang bisa membuat hari anda tidak baik dan menyebabkan banyak masalah. Maka untuk menghindari hal tersebut anda bisa mengatasinya dengan beberapa cara alami.

Perlu diketahui, sakit merupakan sinyal pada tubuh seseorang yang menandakan terjadi penyumbatan aliran energi dan darah. Pada kasus sakit kepala ini berarti ada penyumbatan aliran energi dan darah pada kepala anda.

Sakit kepala bisa terjadi karena beberapa hal yakni selalu berada di ruangan ber AC atau kipas angin langsung mengenai tubuh, depresi, cedera fisik, begadang, sering tertekan, stress, dan pendarahan pada otak.

Untuk mengetahui lebih lanjut, berikut cara mengatasi sakit kepala secara alami yang bisa dicoba. 

Baca Juga: Rekomendasi Soto Ayam di Kabupaten Sleman yang Wajib Dicoba Saat Berkunjung

Cara Mengatasi Sakit Kepala Secara Alami

1. Diet
Diet yang dimaksud dalam hal ini merupakan mengubah pola makan pada diri sendiri agar sakit kepala hilang. Karena tidak semua makanan baik untuk tubuh.

Ubah pola makan yang bisa dilakukan ialah mengganti makanan siap saji, kemasan, soda, dan lainnya dengan makanan tanpa proses, seperti sayuran, buah-buahan, dan biji-bijian.

2. Konsumsi bubur
Cara kedua untuk mengatasi sakit kepala secara alami bisa dengan mengkonsumsi bubur. Bubur yang bisa mengatasinya ialah bubur dengan irisan daun bawang, bawang putih, dan jahe.

Setelah mengkonsumsi bubur tersebut, anda yang sedang sakit kepala akan otomatis mengeluarkan keringat dan meningkatkan sistem imun dalam tubuh kita. Sehingga tubuh dapat melawan bakteri dan virus yang ada di dalam tubuh.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x