5 Rekomendasi Penjual Bakso Terenak di Kota Bandung, Jadi Favorit Warga Sekitar

- 5 Oktober 2023, 14:00 WIB
Berikut ini merupakan rekomendasi bakso terenak yang ada di Kota Bandung dan menjadi favorit warga sekitar.
Berikut ini merupakan rekomendasi bakso terenak yang ada di Kota Bandung dan menjadi favorit warga sekitar. /Instagram @kuliner.batangpekalongan

PR DEPOK - Kuliner bakso banyak digemari masyarakat Indonesia dan juga wisatawan asing. Meskipun dihidangkan dari penjual gerobakan, namun citarasanya tak bisa ditolak oleh lidah.

Bakso sendiri merupakan salah satu kuliner Indonesia yang menjadi makanan yang dapat memberikan rasa nyaman secara emosional dan bikin banyak orang mengingat-ingat kembali kenangan dan kebahagian saat masih kecil. Kuliner bakso juga bisa dijumpai dan dinikmati kapanpun karena penjualnya bisa ditemui dimana saja.

Walaupun kuliner bakso bisa dijumpai di mana saja, namun ada beberapa tempat penjual bakso yang menjadi favorit warganet, salah satunya di Kota Bandung. Kali ini tim PikiranRakyat-depok.com akan merekomendasikan 5 lokasi penjual Bakso terenak se-antero Kota Bandung, berikut tempatnya:

Baca Juga: Gurih Tenan! Ini Dia 5 Rekomendasi Soto Enak di Kepanjen, Simak Alamatnya

5 lokasi penjual bakso terenak di Kota Bandung

1. Mie Bakso Akung

Alamat di Jl. Ladoya No.123, Burangrang, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung. Buka kedai di hari Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Sabtu, dan Minggu, kedai tutup di hari Jumat dari jam 09.00-19.30 WIB.

Menu terpopuler di kedai ini yaitu ada Mie Bakso Akung, Mie Bakso Yamin Manis, Yamin Bakso Pangsit, Mie Yamin Bakso Komplit, Mie Yamin Manis Bakso Tahu Pangsit, dan Es Durian.

Untuk ulasan kedai bakso ini di google maps mendapati bintang 4,5 dari skala 5 bintang.

"Resto mie legend ini banyak dikunjungi oleh penggenar bakmie. Disini tersedia mie dan bihun dengan berbagai hidangan pendampingan yang serba Ok rasanya. Kesukaan saya pangsit rebusnya. Rasanya enak dengan isian tebal," ucap salah satu ulasan milik akun @gun**** untuk kedai Mie Bakso Akung.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x