Cicipi yuk 5 Soto Ayam Paling Rekomen di Kabupaten Boyolali, Cek Alamatnya

- 16 Oktober 2023, 16:32 WIB
Berikut ini merupakan daftar tempat makan soto ayam paling rekomen yang ada di Kabupaten Boyolali, dengan alamat.
Berikut ini merupakan daftar tempat makan soto ayam paling rekomen yang ada di Kabupaten Boyolali, dengan alamat. /Tangkapan Layar YouTube Desti Sanin/

PR DEPOK - Soto ayam menjadi salah satu makanan yang cukup populer di Indonesia. Makanan satu ini memang memiliki rasa yang enak dan juga terdapat gurih-gurihnya.

Di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah, kamu dapat menemukan berbagai soto ayam enak yang dapat dicicipi. Ditambah dengan aneka sate, kerupuk, ataupun gorengan, rasanya bakalan tambah mantap.

Berikut PikiranRakyat-Depok.com telah rangkum, 5 soto ayam terekomen di Kabupaten Boyolali. Pembahasannya akan meliputi alamat, jam buka, beberapa menu, dan rating tempat soto ayamnya.

Baca Juga: 7 Tempat Wisata yang Dekat dengan Stasiun Kereta Cepat Padalarang, Ada Wahana Air

1. Soto Ayam Pak Harto

Alamat: Jl. Perintis Kemerdekaan, Dawungan Kidul, Pulisen, Boyolali, Kabupaten Boyolali.

Jam Buka: Setiap hari pukul 06:00 - 15:00.

Menu: Soto ayam, gorengan, sate ati.

Rating: 4.4

2. Soto Ayam Goreng Mbah Salamah Boyolali

Alamat: Jl. Profesor Soeharso, Karanggeneng, Boyolali, Kabupaten Boyolali.

Jam Buka: Setiap hari pukul 07:00 - 20:00

Menu: Soto ayam, ayam goreng.

Rating: 4.4

Baca Juga: 7 Varian Soto di Kabupaten Purbalingga yang Sedap Pol, Catat Lokasinya

3. Soto Segeer Mbok Giyem

Alamat: Jl. Pandanaran No.293, Sidoharjo, Banaran, Boyolali.

Jam Buka: Setiap hari pukul 06:30 - 19:00.

Menu: Soto ayam/sapi, sate ati/telur/cingur sapi/paru-paru, tahu bakso/bacem, sosis solo, pergedel, gorengan.

Rating: 4.5

4. Soto Segeer Hj. Sugiyarti

Alamat: Jl. Profesor Soeharso, Dusun 1, Karanggeneng, Boyolali, Kabupaten Boyolali.

Jam Buka: Setiap hari pukul 06:15 - 03:00.

Menu: Soto, tempe.

Rating: 4.4

Baca Juga: Rekomendasi 5 Bakmi Populer di Kabupaten Purbalingga yang Rasanya Enak, Ini Alamat Tempatnya

5. Soto Soponyono

Alamat: Jl. Raya Boyolali - Semarang, Bayanan, Siswodipuran, Boyolali, Kabupaten Boyolali.

Jam Buka: Setiap hari pukul 06:00 - 11:00.

Menu: Soto, gorengan (tempe, risol), empal.

Rating: 4.5

Demikian pembahasan tentang 5 soto ayam terekomen di Kabupaten Boyolali. Terima kasih.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah