Contoh Naskah Khutbah Jumat: Mensyukuri Nikmat dan Bersabar dalam Menghadapi Cobaan atau Ujian Hidup

- 25 Oktober 2023, 20:23 WIB
Berikut ini merupakan contoh naskah khutbah Jumat tentang mensyukuri nikmat dan bersabar dalam menghadapi ujian.
Berikut ini merupakan contoh naskah khutbah Jumat tentang mensyukuri nikmat dan bersabar dalam menghadapi ujian. /Pixabay/suhailsuri/

Saudaraku seiman yang saya sayangi, dalam menjalani kehidupan, selain mendapatkan nikmat, kita juga tidak akan lepas dari yang namanya musibah dan cobaan.

Dalam Islam, ada 2 panduan atau 2 prinsip dalam mensyukuri nikmat dan menghadapi cobaan, yakni asy-syukru indan niam (bersyukur ketika mendapat nikmat) dan ash-shabru indal musibah (bersabar saat mendapatkan musibah).

Kedua prinsip ini bisa menjadi salah satu barometer (ukuran) keimanan seseorang yang menjadikannya kuat dan sabar dalam menjalani kehidupan yang terus berubah.

Dalam surat Al-Baqarah ayat 155, Allah SWT juga menyebutkan, yang artinya:

Baca Juga: Sensasi Rasa Sempurna, 5 Warung Mie Ayam Paling Nikmat di Tangerang

“Dan sungguh akan Kami berikan cobaan kepadamu, dengan sedikit ketakutan, kelaparan, kekurangan harta, jiwa dan buah-buahan. Dan berikanlah berita gembira kepada orang-orang yang sabar,” (QS. Al-Baqarah: 155).

Ayat ini secara tersirat menyebutkan bahwa dalam menghadapi beban dan tantangan hidup, sabar adalah kunci yang bisa menjadi perisai dan senjata bagi orang beriman.

Lalu siapakan orang yang bersabar itu?

Dalam surat Al-Baqarah ayat 156, disebutkan bahwa orang yang bersabar yakni orang yang mengucapkan ‘Inna lillaahi wa innaa ilaihi raji'un’ saat ditimpa musibah, artinya sesungguhnya semua dari Allah, dan akan kembali kepada-Nya.

Baca Juga: The Worst of Evil Episode 10-12 Tayang Hari Ini, Intip Spoiler, Preview, dan Link Nonton Legal

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah