4 Warung Bebek Goreng di Klaten yang Enak Abis, Cek Alamatnya

- 8 November 2023, 10:36 WIB
 4 warung bebek goreng di Klaten, Jawa Tengah yang paling enak. /IG/@bebekhslamet
4 warung bebek goreng di Klaten, Jawa Tengah yang paling enak. /IG/@bebekhslamet /

PR DEPOK - Bebek goreng menjadi menu andalan yang banyak dicari para pengendara saat melewati kota Klaten. Tidak heran ada banyak warung bebek goreng di Klaten yang populer bagi kalangan pengendara.

Kepopuleran tersebut tidak lain disebabkan karena tekstur daging bebek gorengnya super empuk dan cita rasanya nikmat.

Berikut PikiranRakyat-Depok.com rangkum 4 warung bebek goreng di Klaten yang populer, berikut info alamat dan jam buka.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Warung Bakso di Bojonegoro, Harga Miring Kualitas Tiada Tanding

1. Bebek Goreng Suwarni

Warung bebek goreng Bu Suwarni menyediakan hidangan bebek goreng dengan cita rasa cenderung manis karena dibacem terlebih dahulu sebelum digoreng.

Space tempat makan dan parkirnya sangat luas, lokasi strategis di jalan raya arah Yogyakarta.

Baca Juga: Murah dan Enak Ini 7 Sate di Kupang Langganan Warga Sekitar, Bawa Pulang atau Makan di Tempat

Alamat: Karang Dukuh, Karangdukuh, Kec. Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Jadwal buka: Setiap hari pukul 07.00-20.00 WIB
Nomor kontak: (0272) 328313.

2. Bebek Goreng Bu Sri

Baca Juga: BLT El Nino Rp400.000 Kapan Cair? Menkeu Sri Mulyani Ungkap Bocoran Jadwal Pencairannya

Hidangan bebek goreng, bebek bakar, dan soto bebek tersedia di warung bebek goreng Bu Sri. Tempatnya mudah dijangkau karena berada di Jl Raya arah Jogja-Solo.

Warung bebek goreng Bu Sri cocok jadi pilihan tempat makan untuk kamu yang bepergian dari Solo atau Jogja maupun sebaliknya.

Alamat: Jl. Raya Solo - Yogyakarta, Karang Asem, Plawikan, Kec. Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.
Jadwal buka: Setiap hari pukul 09.00-17.00 WIB.

Baca Juga: 6 Varian Sate Enak dan Tak Pelit Bumbu Khas Purworejo, Ini Jam Buka dan Alamatnya

3. Bebek Goreng Bu Siswo

Masih di Jalan Raya Solo-Yogyakarta ada warung bebek lainnya yang juga jadi favorit warga Klaten namanya warung bebek goreng Bu Siswo.

Tak sekedar bebek goreng, warung ini juga menyediakan menu ayam bakar dan goreng. Daging olahan bebek di sini teksturnya sangat empuk dan bumbunya meresap ke lapisan terdalam.

Baca Juga: Apakah KJP Plus Bulan November 2023 Sudah Cair Hari Ini? Update Info Terbarunya di Sini

Alamat: Jl. Raya Solo - Yogyakarta No.308, Kemen, Bowan, Kec. Delanggu, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Jadwal buka: 15.00-22.00 WIB
Nomor kontak: 0852-2912-2704.

⁩4. Warung ⁩Soto Bebek dan Bebek Goreng Bu Heri

Warung soto dan bebek goreng Bu Heri adalah tempat makan sederhana di Kecamatan Klaten Selatan. Meski terlihat sederhana, soal cita rasa menunya tak bisa disepelekan.

Baca Juga: 10 Rumah Makan Pilihan di Kudus yang Paling Top, Lokasi di Sini

Bebek goreng dengan cita rasa gurih dan aroma sotonya yang harum dijamin mampu buat perut keroncongan.

Alamat: Jl. Ki Pandanaran, Tegal Danguran, Ringin Mulyo, Kec. Klaten Sel., Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Jadwal buka: Setiap hari pukul 06.00–16.20 WIB
Nomor kontak: 0857-4358-8132.

Itu dia 4 warung bebek goreng di Klaten yang populer lengkap dengan info alamat dan jam buka. Jika punya kesempatan, jangan lupa singgah.***

Editor: Dini Novianti Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah