4 Tempat Wisata yang Bisa Dikunjungi Setelah CFD di Sepanjang Jalan Sudirman hingga M.H. Thamrin Jakarta

- 18 November 2023, 19:33 WIB
Catat empat rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi setelah CFD di sepanjang Jalan Sudirman hingga M.H. Thamrin Jakarta.*
Catat empat rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi setelah CFD di sepanjang Jalan Sudirman hingga M.H. Thamrin Jakarta.* /PIXABAY/Panjiarista/

PR DEPOK - Catat empat rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi setelah CFD di sepanjang Jalan Sudirman hingga M.H. Thamrin Jakarta.

 

Jakarta merupakan kota yang pertama kali menerapkan program Hari Bebas Kendaraan Bermotor atau Car Free Day (CFD) di Indonesia.

Untuk diketahui, CFD pertama diadakan di Jakarta pada tanggal 22 September 2001 lalu. Hingga kini, beberapa wilayah di ibu kota rutin menggelar CFD, yang diselenggarakan setiap akhir pekan.

Adapun salah satu lokasi CFD yang paling hits di Jakarta adalah sepanjang Jalan Jenderal Sudirman hingga Jalan M.H. Thamrin, yang diadakan setiap hari Minggu, pukul 06.00 hingga 11.00 WIB.

Baca Juga: Nikmat Rasanya! Ini 7 Bakso dan Mie Ayam Top di Sidoarjo, Tempatnya Paling Hits

Kali ini, PikiranRakyat-Depok.com akan membagikan beberapa rekomendasi tempat wisata menarik yang bisa Anda kunjungi setelah CFD. Baca terus untuk mengetahui detail selengkapnya!

1. Skydeck Bundaran HI

 

Rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi setelah CFD di sepanjang Jalan Sudirman hingga M.H. Thamrin Jakarta yang pertama ada di Kawasan Bundaran Hotel Indonesia (HI)

Kawasan Bundaran HI bisa jadi salah satu tempat yang bisa Anda singgahi setelah CFD. Di sini, Anda akan banyak menemukan jajanan yang lezat hingga beberapa landmark yang bisa dijadikan spot foto Instagramable seperti Skydeck Bundaran HI.

Menariknya, Anda dan orang-orang terkasih bisa seru-seruan bersama sambil menikmati indahnya Bundaran HI dan Patung Selamat Datang dari ketinggian.

Baca Juga: Rekrutmen Pendamping Lokal Desa 2023, Siapkan Diri Anda

2. Hutan Kota GBK

Lelah setelah berolahraga di lokasi CFD sekitar Semanggi? Mampir ke Hutan Kota GBK bisa jadi pilihan tepat.

Anda dan keluarga bisa duduk santai ala piknik dan beristirahat sejenak sambil pendinginan di tempat yang hijau dan asri, dengan udara yang segar.

 

3. Sarinah

Rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi setelah CFD di sepanjang Jalan Sudirman hingga M.H. Thamrin Jakarta berikutnya ada Sarinah.

Terletak di Jalan M.H. Thamrin, Jakarta, Sarinah merupakan salah satu tempat alternatif untuk nongkrong setelah CFD.

Baca Juga: 10 Mie Ayam Terenak di Banjarbaru yang Tempatnya Top dan Punya Rating Tinggi

Pasca direnovasi, Sarinah semakin menarik untuk dikunjungi oleh berbagai kalangan muda hingga tua, karena sudah dilengkapi dengan kafe dan restoran yang nyaman, dengan look yang bertema Indonesia.

Duduk santai dan menikmati sarapan di Sarinah setelah CFD bisa jadi pilihan yang menarik dan menyenangkan.

4. Chillax Sudirman

 

Setelah CFD di sepanjang Jalan Sudirman dan M.H. Thamrin, Jakarta, Anda bisa mampir untuk sekadar nongkrong sambil menyantap camilan di Chillax Sudirman.

Tak hanya itu, di tempat wisata kekinian ini Anda juga bisa menemukan berbagai spot foto estetik untuk berswafoto bersama orang-orang tersayang.

Baca Juga: Lirik Lagu Bunga Hati Milik Salma Salsabil Yang Trending No 1 di Youtube, Lengkap Dengan Maknanya

Itu tadi informasi mengenai empat rekomendasi tempat wisata yang bisa dikunjungi setelah CFD atau Car Free Day di sepanjang Jalan Sudirman hingga M.H. Thamrin Jakarta.

Sebagai informasi tambahan, pada hari esok Minggu, 19 November 2023, akan ada beragam acara seru yang dilaksanakan di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (Car Free Day).

Acara tersebut di antaranya, Funwalk dan Layanan Konsultasi Hukum bersama PERADI, yang berlokasi di area luar FX Sudirman dan Jalan Sehat Sosialisasi Climate Change (Perubahan Iklim) bersama PMI Jakarta Timur, yang berlokasi di area Thamrin 10, Jakarta.***

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah