Seru dan Punya Banyak Wahana! 5 Rekomendasi Tempat Wisata Baru di Banten untuk Liburan Lebaran 2024

- 15 April 2024, 15:35 WIB
Salah satu wahana di Anyer Wonderland Banten.
Salah satu wahana di Anyer Wonderland Banten. /Tangkap layar/Instagram @netizenserang

PR DEPOK - Liburan Lebaran 2024 semakin berwarna dengan kehadiran lima tempat wisata terbaru di Banten yang menawarkan pengalaman liburan yang seru dan berkesan. Dari wahana bermain anak terbesar hingga destinasi selfie ala Eropa, Banten memiliki beragam pilihan menarik untuk dikunjungi bersama keluarga, pasangan, atau teman.

Jelajahi keindahan alam dan nikmati berbagai wahana seru yang ditawarkan di tempat-tempat wisata ini, sehingga liburan Lebaran Anda menjadi lebih berkesan dan tak terlupakan.

Berikut adalah 5 daftar tempat wisata tersebut beserta alamat, jam buka, dan kelebihannya yang sudah dirangkum PikiranRakyat-Depok.com dari berbagaisumber, disini lokasinya:

Baca Juga: AS Bantah Klaim Iran Soal Memberikan Peringatan Sebelum Menyerang Israel: Tak Ada Pemberitahuan

1. Mahoni Bangun Sentosa (MBS)

- Lokasi: Berada di Jl. Kemanisan, Kemanisan, Curug, Serang City, Banten.
- Jam Operasional: Senin - Sabtu (08.00 - 16.30 WIB), Minggu (08.00 - 17.30 WIB).

- Kelebihan: Tempat wisata dengan konsep bangunan ala Eropa, cocok untuk pecinta selfie dan OOTD, dilengkapi dengan gazebo, tempat penginapan, kolam renang, dan wahana outbound.

2. Milky Verse Cilegon

- Lokasi: Berada di Jl. Kh. Mabrur No.58, RT.1/RW.1, Sukmajaya, Jombang, Cilegon, Banten (Ciplaz Cilegon Lantai 2).
- Jam Operasional: 10.00 - 21.00 WIB.
- Kelebihan: Wahana Bermain Anak Terbesar dan Terlengkap Dengan Tema Luar Angkasa, cocok untuk seru-seruan bareng keluarga, pasangan, atau sahabat.

Baca Juga: Niat Puasa Sunah Bulan Syawal Tulisan Latin, Lengkap dengan Artinya

3. Agro Edu Wisata Markaz Komorbid

- Lokasi: Berada di Pondok Pesantren Al Markaz, Jl. Sikuali, Sambilawang, Kec. Waringinkurung, Kabupaten Serang, Banten.
- Jam Operasional: Senin - Kamis (09.00 - 17.00 WIB), Sabtu - Minggu (09.00 - 17.00 WIB, Jumat Tutup).

- Kelebihan: Destinasi wisata keluarga dengan fasilitas Green House Tour, Outbound, Mini Zoo, dan berbagai aktivitas edukatif pertanian.

4. Wisata Alam Cipamor Menes

- Lokasi: Kp. Kadu Kendi, Desa Cilabanbulan, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, Banten.
- Kelebihan: Tempat wisata air dan rekreasi dengan kolam renang luas, wahana air, dan spot selfie kekinian dengan background alam yang memesona.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x