5 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Slawi Paling Hits dan Asik, Suasana Cozy Abis!

- 13 Juni 2024, 06:45 WIB
Ilustrasi cafe/freepik.com/@wirestock
Ilustrasi cafe/freepik.com/@wirestock /

PR DEPOK - Meski bukan kota besar, kamu juga bisa menemukan tempat nongkrong asik di daerah Slawi, sebuah kecamatan yang masuk wilayah Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Rekomendasi tempat nongkrong di Slawi paling hits dan asyik pun telah terangkum dalam artikel ini dilengkapi dengan info alamat untuk memudahkan Anda mencarinya jika ingin berkunjung.

Rekomendasi tempat nongkrong di Slawi ini ada 5 kafe dengan beragam konsep mulai dari yang sederhana, kekinian, hingga mewah.

Apapun konsepnya yang pasti tempat nongkrong dalam rekomendasi kali ini menawarkan suasana cozy dan menyenangkan untuk kumpul bersama teman atau keluarga.

Baca Juga: 11 Rekomendasi Rawon Paling Terkenal Lezat di Sekitar Kampus UNS

Yuk langsung saja cek di bawah ini 5 rekomendasi tempat nongkrong di Slawi paling hits di asik, suasana cozy abis:

1. Naganan Cafe

Naganan Cafe adalah kafe di area persawahan, cocok buat kamu yang ingin nongkrong dengan suasana tenang.

Alamat: Jalan Kabunan Asri II, Area Sawah, Kalisapu, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Jadwal buka: Setiap hari pukul 16.00–00.00 WIB.

Baca Juga: Daftar TOP 6 Hotel Terbaik dan Nyaman di Kota Singkawang, Yuk Cek Info Lengkapnya di Sini!

2. NJajan.Co Slawi

NJajan.Co Slawi direkomendasikan untuk kamu yang mencari tempat nongkrong kekinian. Tempatnya cukup luas dan menunya beragam favorit anak muda.

Alamat: Jalan Merak, Slawi Kulon, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah

Jadwal buka: 24 jam.

3. Coffee Shop Tradisine Ngopi

Coffee Shop Tradisine Ngopi adalah tempat nongkrong yang sangat cozy dengan harga menu standar sesuai kelasnya.

Kafe satu ini menyediakan area tempat duduk outdoor dan indoor dilengkapi fasilitas AC.

Alamat: Procot, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Jam buka: Setiap hari pukul 10.00–00.00 WIB.

Baca Juga: Tips Mudah Membersihkan Blok Mesin Kendaraan dengan Bahan Sederhana

4. JonKopiJon Cafe

JonKopiJon Cafe menawarkan menu kekinian yang sangat variatif di antaranya ada nasi hainan, ramen, roti maryam dan masih banyak lagi.

Bukan cuma makanan beratnya saja, variasi kopi di sini juga beragam dan diracik oleh barista handal.

Alamat: Jalan Professor Muhammad Yamin, Griya Trayeman, Trayeman, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Jadwal buka: Setiap hari pukul 08.00–23.00 WIB.

5. Jati Kopi

Nah jika kamu yang ingin nongkrong di sebuah tempat yang merakyat, Jati Kopi adalah tempat yang sangat sesuai.

Kafe sederhana satu ini bernuansa ala pedesaan dengan tempat makan layaknya gubug yang atapnya terbuat dari jerami.

Jati Kopi biasanya jadi pilihan tempat nongkrong kaum pria, akan tetapi pada waktu tertentu banyak pula pengunjung dari rombongan keluarga.

Alamat: Cregomas Kulon, Pakembaran, Kecamatan Slawi, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

Jam buka: Setiap hari pukul 12.15–00.00 WIB.***

Editor: Linda Agnesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah