Konferensi Tingkat Tinggi Amerika-China, Joe Biden: Kami Akui Kebijakan Satu China Tapi Menolak Kegaduhan...

- 16 November 2021, 20:02 WIB
Pertemuan virtual antara Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping.
Pertemuan virtual antara Presiden AS Joe Biden dan Presiden China Xi Jinping. /Reuters

PR DEPOK – KTT atau Konferensi Tingkat Tinggi antara Presiden Amerika, Joe Biden dan Pemimpin China, Xi Jin Ping resmi digelar pada 15 November malam waktu Washington.

Dalam Konferensi yang digelar secara virtual tersebut, kedua belah pihak saling melemparkan argumen-argumen tentang isu-isu besar khususnya yang melibatkan persaingan kedua negara tersebut.

Tentu yang paling jadi sorotan adalah masalah konflik di selat Taiwan yang telah terjadi dalam tiga bulan terakhir.

Baca Juga: Jadwal Acara SCTV 17 November 2021: Dari Jendela SMP Bakal Tayang Besok

Dalam Konferensi pertama Biden dengan Xi itu masing-masing menunjukan komitmen dan pandangan mereka tentang konflik Taiwan.

Dikutip dari the Guardian pada 16 November, Biden mengatakan bahwa AS masih tetap dalam komitmen mereka yang mengakui ‘Kebijakan Satu China’ yang sudah lama mereka sepakati.

Akan tetapi Biden jugan menekankan bahwa AS juga menolak langkah-langkah sepihak yang bisa merubah Status Quo di Selat Taiwan.

Baca Juga: Jadwal Acara GTV 17 November 2021: Film Night At Museum: Secret Of Tomb Siap Temani Anda

Washington juga masih berkomitmen untuk menentang upaya-upaya yang bisa menyebabkan rusaknya perdamaian dan stabilitas di sana.

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: The Guardian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x