Meski Jadi Target Utama Rusia, Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky Pilih Bertahan di Kiev

- 25 Februari 2022, 15:57 WIB
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dikabarkan jadi target utama Rusia. Ia dianggap sebagai 'boneka' Amerika Serikat.
Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dikabarkan jadi target utama Rusia. Ia dianggap sebagai 'boneka' Amerika Serikat. /REUTERS./

PR DEPOK - Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky mengatakan dirinya kini telah menjadi target utama Rusia,

Volodymyr Zelensky menyebut kini posisinya sebagai Presiden Ukraina telah jadi prioritas bagi para tentara Rusia yang mulai serangan ke Kota Kiev.

Pemerintah Ukraina sendiri menegaskan tidak akan menyerah kepada serangan Rusia yang secara resmi diizinkan oleh Vladimir Putin.

"(Musuh) telah menandai saya sebagai target nomor satu mereka," Presiden Ukraina memperingatkan, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Reuters.

Baca Juga: Zulkifli Hasan Setuju Pemilu 2024 Ditunda karena Konflik Rusia-Ukraina, Cipta Panca: Bilang Maunya Pak Jokowi

Menurut perkiraan, sekitar 100.000 pasukan Rusia telah bersiap untuk operasi militer penggulingan pemerintah Ukraina.

Selain rencana penangkapan dirinya selaku Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky menyebut Rusia juga tengah menargetkan keluarganya.

"Keluarga saya adalah target nomor dua. Mereka ingin menghancurkan Ukraina secara politik dengan menghancurkan kepala negara." katanya.

Baca Juga: Perang Rusia vs Ukraina Semakin Memburuk: Negara-Negara Tetangga Siaga Membantu Pengungsi

Menurut Volodymyr Zelensky, tujuan invasi Rusia terhadap Ukraina adalah menghancurkan pondasi politik di negara pecahan Uni Soviet itu.

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah