Dua Rudal Kembali Hantam Kyiv, Ketegangan Ukraina dan Rusia usai Invasi Masih Berlanjut

- 26 Februari 2022, 14:26 WIB
Ilustrasi dua rudal kembali menghantam Ibu Kota Ukraina, yakni Kyiv pada Sabtu, 26 Februari 2022 di tengah invasi yang dilakukan oleh Rusia.
Ilustrasi dua rudal kembali menghantam Ibu Kota Ukraina, yakni Kyiv pada Sabtu, 26 Februari 2022 di tengah invasi yang dilakukan oleh Rusia. /Reuters

PR DEPOK - Dua rudal baru saja menghantam daerah Barat Daya pusat kota Kyiv pada Sabtu, 26 Februari 2022.

Salah satu dari rudal yang menghantam Ibu Kota Ukraina itu mendarat di daerah dekat Bandara Zhulyany.

Seorang saksi mengatakan bahwa rudal menghantam daerah dekat alun-alun Sevastopol.

Baca Juga: Sejumlah Ketum Parpol Setuju Tunda Pemilu 2024, Rocky Gerung: Kita Mesti Terima sebagai Kehendak Sejarah

Sementara itu, satu rudal lainnya menghantam sebuah bagunan perumahan.

Ini adalah kali kedua rudal kembali dikirimkan ke Ukraina usai sebelumnya pada Jumat, 25 Februari 2022, Rusia mengirimkan rudal yang berhasl ditembak jatuh oleh pasukan Ukraina.

Rudal pertama menghantam Kyiv selang sehari setelah Vladimir Putin mengirimkan pasukan Rusia untuk melakukan invasi terhadap Ukraina.

Baca Juga: NATO Tambah Suplai Senjata dan Pasukan ke Ukraina Guna Hadapi Rusia

Untuk diketahui, saat ini Rusia dan Ukraina masih bersitegang usai invasi dilakukan dari segala arah oleh pasukan Vladimir Putin sejak Kamis, 24 Februari 2022.

Tindakan Putin ini mendapatkan kecaman dari dunia internasional.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah