Apa Kabar Indonesia, Afghanistan, hingga Mesir Saat Rayakan Hari Raya Idul Adha 2022?

- 10 Juli 2022, 11:30 WIB
Ilustrasi Idul Adha.
Ilustrasi Idul Adha. /Pexels/Kafeel Ahmed/

Di Afghanistan yang tidak kekurangan uang, biasanya ada kesibukan berbelanja untuk memilah hewan kurban jelang hari raya.

Tapi tahun 2022, inflasi global dan kehancuran ekonomi setelah pengambilalihan Taliban telah menempatkan Afghanistan dalam krisis ekonomi.

“Semua orang ingin menyembelih hewan atas nama Allah, tapi mereka tidak mampu melakukannya karena mereka miskin” kata Mohammad Nadir dari pasar ternak di Mazar-e-Sharif dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Aljazeera.

“Tahun lalu pada hari ini, saya menjual 40 hingga 50 sapi. Tahun ini, saya hanya berhasil menjual dua,” kata Mohammad Qassim, seorang pedagang sapi lainnya di Afghanistan.

Baca Juga: Cek BSU 2022 yang Segera Cair! Simak Syarat serta Daftar Pekerja yang Terima BLT Rp1 Juta Tahun Ini

Di pasar ternak di Gaza, hampir tidak ada pembeli. Vendor mengatakan harga pakan domba telah melonjak empat kali lipat dalam beberapa pekan terakhir.

“Hidup kami penuh dengan kerugian,” ujar Abu Mustafa, seorang penjual domba di Deir al-Balah di Gaza tengah yang telah lama menderita karena pengangguran dan kemiskinan yang meluas.

Di jalan-jalan Ramallah di Tepi Barat, keluarga-keluarga Palestina mengurangi komponen lain dari pesta yang biasanya banyak hidangan mulai dari jeroan hingga kue liburan dan maamoul.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Ucapan Hari Raya Idul Adha hingga Jam Buka PRJ Kemayoran atau Jakarta Fair pada 10 Juli 2022

“Pada hari-hari seperti ini, ada permintaan buah-buahan, permen, dan kacang-kacangan juga, tetapi seperti yang Anda lihat tidak ada yang berdiri untuk membeli sekarang,” kata penjual buah Baligh Hamdi.

Halaman:

Editor: Ahlaqul Karima Yawan

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah