Sempat Ditolong Temannya, Anak Sulung Gubernur Ridwan Kamil Tenggelam Terseret Arus, Begini Kronologinya

27 Mei 2022, 12:46 WIB
Ilustrasi - Kronologi hilangnya Eril, putra sulung Ridwan Kamil saat berenenang di Sungai Aere Swiss diceritakan kerabat Kang Emil, ElpiNazmuzaman. /Pixabay/geralt.

PR DEPOK - Berita kurang baik datang dari Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, di mana sang anak sulung, Emmeril Khan Mumtadz atau Eril dikabarkan menghilang karena terseret arus di Sungai Swiss.

Diketahui anak sulung Ridwan Kamil ini pada awalnya sedang berenang bersama sang adik dan temannya di sungai Aare, Bern, Swiss pada Kamis, 26 Mei 2022.

Kabar tersebut disampaikan oleh perwakilan keluarga Gubernur Ridwan Kamil, Elpi Nazmuzaman, bahwa keluarga Gubernur Ridwan Kamil sedang mencari sekolah untuk Eril, yang akan melanjutkan jenjang S2 nya.

Baca Juga: BPNT 2022 Masih Cair di Kantor Pos, Buruan Cek Nama Penerima di cekbansos.kemensos.go.id

"Bahwa benar anak pertama kakak kami, Ridwan Kamil yang bernama Emmeril Khan Numtadz atau biasa dipanggil Eril mengalami musibah di Bern, Swiss pada 26 Mei 2022, siang hari waktu Swiss," tulis Elpi, sebagaimana dikutip oleh Pikiranrakyat-Depok.com dari berbagai sumber, pada 27 Mei 2022.

Selain itu, Elpi Nazmuzaman juga menyampaikan dalam pesan tertulisnya bahwa, anak sulung Gubernur Ridwan Kamil atau Eril sempat ditolong oleh temannya yang saat itu juga ikut berengang di sungai Swiss tersebut.

"Kronologinya Eril berenang di sungai Aaree, Bern bersama adik dan kawannya. Saat ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus sungai yang cukup deras, yang sebelumnya sempat mendapat bantuan dari kawannya," tulis Elpi lagi.

Baca Juga: Segera Kunjungi dtks.jakarta.go.id, Buruan Daftar DTKS DKI Jakarta 2022, Pendaftaran Ditutup Besok

Elpi juga menjelaskan dalam informasi kronologi hilangnya Eril anak sulung Gubernur Ridwan Kamil tersebut, bahwa pada saat kejadian, cuaca di sekitar lokasi terpantau cerah.

Hingga pada saat informasi kronologi tersebut disampaikan, pencarian masih terus berlangsung dan berlum mendapatkam hasil, hingga sudah dilanjutkan pada hari ini.

Pihak keluarga Gubernur Ridwan Kamil juga menuturkan dan meminta doa agar anak sulung Gubernur Ridwan Kamil tersebut bisa ditemukan dalam keadaan selamat.

"Kami mohon doa agar Eril dapat segera ditemukan dalam keadaan selama dan baik. Dapat berkumpuo kembali bersama keluarga dalam keadaan sehat wal afiat," kata Elpi lagi menjelaskan dalam pesan tertulisnya tersebut.

Baca Juga: Lirik Lagu HOT - SEVENTEEN dengan Terjemahan Bahasa Indonesia

Atas musibah yang menimpa anak sulung Gubernur Ridwan Kamil tersebut, banyak dari berbagai pihak mendoakan keselamatan Eril atau Emmeril Khan Mumtadz.

Salah satunya adalah mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia, Susi Pudjiastuti dalam uanggahan Twitternya.

"Saya dan sekeluarga besar Susi Air mendoakan semoga Emmeril putra dari Kang @ridwankamil segera ditemukan dalam keadaan selamat dan sehat wal afiat. Aamiin aamiin YRA," tulis mantan Menteri Perikanan dan Kelautan Indonesia, Susi Pudjiatuti dalam unggahan Twitternya tersebut.

Hingga sekarang masih belum ada kabar lanjutan dari proses pencarian anak sulung Gubernur Ridwan Kamil yang hilang di sungai Swiss, dan sempat akan di tolong temannya tersebut.***

Editor: Nur Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler