Rekomendasi 5 Tempat Bakso Enak di Cianjur, Lengkap dengan Alamat dan Nomor Telepon

23 Mei 2023, 18:16 WIB
Berikut ini merupakan rekomendasi 5 tempat bakso yang enak di Cianjur, lengkap dengan alamat dan nomor telepon. /Pixabay/

PR DEPOK – Berikut ini rekomendasi 5 tempat makan bakso enak di Cianjur, lengkap dengan alamat dan nomor telepon yang bisa dihubungi.

Banyak tempat makan bakso di Jawa Barat yang terkenal enak, termasuk di Cianjur.

Pecinta kuliner yang menetap atau sempat berkunjung di Cianjur, sebaiknya mengunjungi salah satu tempat makan bakso yang direkomendasikan dalam artikel ini.

Pasalnya, rata-rata bakso yang disediakan di warung atau kedai-kedai di Cianjur tidak hanya enak, tetapi juga unik dan memiliki ciri khas.

Baca Juga: Pengumuman Hasil Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 53, Ini Tanda Peserta Lolos dan Dapat Insentif Rp700 Ribu

Simak 5 tempat bakso enak di Cianjur yang telah dirangkum Pikiranrakyat-Depok.com dari berbagai sumber. Nanti disertakan pula alamat dan nomor teleponnya.

Rekomendasi 5 tempat makan bakso di Cianjur

1. De Baksoku

Tempat ini terkenal karena suguhan bakso yang super pedas. Saat bakso dibelah, Anda akan mendapati cabai rawit yang banyak dilengkapi dengan potongan daging sapi cincang.

Alamat: Jl KH. Hasyim Ashari No.57, Sebrang Klinik CHB Cianjur.

Telepon: 0877-0501-1552

Harga: Rp14.000-Rp25.000.

Baca Juga: Rekomen! 8 Tempat Bakso di Palembang, Cek Alamat dan Jam Bukanya di Sini

2. Baso Istigfar

Baso Istigfar menyediakan bakso dengan beragam porsi dan ukuran dengan potongan daging sapi asli tanpa oplosan.

Tempat ini terkenal karena rasa baksonya yang lezat. Selain bakso, tersedia beragam minuman seperti aneka jus, es kelapa muda, es cendol.

Alamat: Jl. Taifur Yusuf No.52, Bojongherang, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat

Telepon: 0838-2960-9217

Harga: Rp15.000- Rp21.000.

Baca Juga: BPNT dan PKH Cair Juni 2023, Total Nominal yang Diterima Ada di Sini

3. Bakso Moroseneng

Tempat ini terkenal enak dengan harga yang terjangkau.

Selain bakso, menu khas di Warung Bakso Moroseneng adalah mie ayam yang bisa disantap dengan bakso.

Alamat: Jl. Yulius Usman No.35b, cikidang, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat

Baca Juga: Catat Ya! Ini Daftar Tanggal Merah Juni 2023, Ada Libur Apa Saja?

4. Bakso Mantep

Warung Bakso Mantep terkenal karena hidangan bakso dengan rasa yang khas, gurih, dan enak serta kuah yang menggugah selera.

Alamat: Jl. Siliwangi, Pamoyanan, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43211

Telepon: 0878-3625-5522

Harga: Rp15.000-Rp50.000.

Baca Juga: Kriteria Terbaru Pinjaman KUR Mandiri 2023 Hanya Pakai KTP dan Bisa Tanpa Jaminan

5. Bakso Balungan Cianjur

Bakso Balungan Cianjur memiliki tampilan menarik dan cita rasa unik.

Alamat: Jl. K.H. Saleh No.66-50, Sayang, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat 43216

Telepon: 0818-153-534

Harga: Rp15.000-Rp50.000.

Nah itulah 5 rekomendasi tempat bakso di Cianjur yang terkenal enak dan gurih. Anda bisa mengunjungi tempat-tempat tersebut bila ada kesempatan.***

Editor: Linda Agnesia

Tags

Terkini

Terpopuler