BMKG Bagikan Peringatan Dini Cuaca, Jawa Barat: Berpotensi Hujan Lebat, Petir dan Angin Kencang

- 5 November 2021, 15:20 WIB
BMKG keluarkan data peringatan dini cuaca, mulai 5-7 November 2021, menerangkan Jawa Barat berpotensi seperti ini.
BMKG keluarkan data peringatan dini cuaca, mulai 5-7 November 2021, menerangkan Jawa Barat berpotensi seperti ini. /Pixabay/

PR DEPOK – BMKG kembali membagikan informasi terkait peringatan dini cuaca pada 5-7  November 2021.

Sebenarnya peringatan dini cuaca ini, kerap dibagikan oleh BMKG pada akun Instagramnya.

Adapun peringatan dini cuaca dikabarkan sebagai bentuk imbauan pada masyarakat di daerah tertentu yang memiliki potensi cuaca ekstrim untuk tetap waspada dan berhati-hati.

Dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari unggahan terbaru Akun Instagram resmi BMKG yaitu @infobmkg pada 5 November 2021.

Baca Juga: Sebelum Meninggal Dunia, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Telah Siapkan Hal Ini untuk Sang Anak

Di mana terdapat beberapa daerah yang memiliki potensi cuaca ekstrim pada 5-7 november 2021.

“Halo sobat BMKG. Berikut disampaikan peringatan dini cuaca 5-7 november 2021,” tulisnya dalam caption Instagram.

Berikut ini beberapa daerah yang memiliki potensi cuaca hujan lebat yang disertai kilat dan angin kencang.

5 November 2021: Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku, dan Papua.

Baca Juga: Sinopsis The Frozen Ground, Kisah Nyata Penyidikan Seorang Pembunuh Berantai Kejam Alaska

6 November 2021: Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, dan Papua.

7 November 2021: Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Bengkulu, Jambi, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung, Lampung, Banten, Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, dan Papua.

Baca Juga: Vanessa Angel dan Suaminya Sudah Punya Firasat Berpesan Ini ke Sang Anak Sebelum Kecelakaan

Sedangkan untuk wilayah yang memiliki potensi hujan disertai petir, dan angin kencang sebagai berikut.

5 November 2021: Sulawesi Selatan dan Papua Barat.

6 November 2021: Sulawesi Selatan, Maluku Utara, Maluku, dan Papua Barat.

7 November 2021: Kepulauan Riau, Bali, Sulawesi Selatan, Maluku, dan Papua barat.

Itulah beberapa daerah yang mendapatkan peringatan dini terkait cuaca pada 5-7 November 2021.

Dengan demikian, kita patut waspada dan berhati-hati terhadap cuaca yang ekstrem. Karena bukan hanya berdampak pada keselamatan, tetapi juga berpengaruh terhadap kesehatan kita semua.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: Instagram @infobmkg


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah