Telah Lama Dinanti, Pemkot Depok Akhirnya Resmikan Taman Jatimulya yang Dilengkapi Berbagai Fasilitas

- 10 Februari 2020, 07:58 WIB
TAMAN Jatimulya bisa menjadi alternatif warga untuk melepas penat.*
TAMAN Jatimulya bisa menjadi alternatif warga untuk melepas penat.* /Pemkot Depok/

PIKIRAN RAKYAT - Keberadaan taman dalam sebuah perencanaan pembangunan kota memang menjadi salah satu yang harus dipertimbangkan.

Selain menambah ruang terbuka hijau bagi masyarakat untuk melakukan aktivitas, taman ini juga dapat menjadi ikon dari kota tersebut.

Di tengah padatnya penduduk dan pembangunan gedung-gedung yang seakan membuat ruang terbuka menjadi sempit, bahkan melihat kondisi sekarang banyak dibangun perumahan-perumahan, membuat anak-ana kehilangan tempat bermainnya.

Pemerintahan Depok pun berupaya untuk membangun taman-taman yang ke depannya bisa menambah ruang untuk anak-anak bermain. selain itu, berbagai aktivitas lain bisa dilakukan di taman.

Baca Juga: Tingkatkan Potensi Pariwisata Depok, Pemkot Kembangkan Smart Tourism hingga Minta Warga Promosikan di Media Sosial 

Salah satu taman yang baru diresmikan adalah Taman Jatimulya. Warga Kelurahan Jatimulya, Kecamatan Cilodong sangat antusias dalam menyambut kehadiran Taman Jatimulya.

Taman ini baru saja diresmikan oleh Wali Kota Depok, Mohammad Idris pada Sabtu, 8 Februari 2020.

Pembangunan taman ini sudah dinantikan sejak lama oleh pemerintah kota.

Dikutip oleh Pikiran-Rakyat.com dari situs berita pemerintahan Depok, dengan adanya taman ini masyarakat bisa melakukan aktivitas apa pun, di tengah padatnya kehidupan di depok.

Halaman:

Editor: M Bayu Pratama

Sumber: Pemkot Depok


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x