Tubagus Joddy Dikabarkan Depresi hingga Kurus Kering, Begini Kata Polres Jombang

- 7 Januari 2022, 17:31 WIB
Tubagus Joddy dikabarkan depresi hingga kurus kering usai jadi tersangka dari kecelakaan maut Vanessa-Bibi, begini kata Polres Jombang.
Tubagus Joddy dikabarkan depresi hingga kurus kering usai jadi tersangka dari kecelakaan maut Vanessa-Bibi, begini kata Polres Jombang. / Instagram/@vanessaangelofficial/

PR DEPOK – Kecelakaan tunggal di tol jombang yang membuat Tubagus Joddy ditetapkan sebagai tersangka, ternyata masih menjadi perhatian publik.

Tubagus Joddy, sang sopir pribadi dari Vanessa-Bibi yang kini ditetapkan menjadi tersangka, dan mendekam di penjara, kembali mengejutkan publik.

Pasalnya, selama menjalani hukuman di balik jeruji besi, kondisi Tubagus Joddy dikabarkan semakin memprihatinkan.

Namun, dibalik itu semua, kondisi Tubagus Joddy terlihat semakin aktif dan lebih tenang, hingga religius dari sebelumnya.

Baca Juga: Terkenal di 'Layangan Putus', Anya Geraldine Geram: Padahal Sering ke Sini, Malah Dipanggil Lidya

Kabar Tubagus Joddy Tersebut disampaikan oleh pihak Polres Jombang, Jawa tengah.

“Masih ada di tahanan Polres. Dia juga aktif beribadah, dan juga ya sudah lebih tenang sekarang, karena mungkin sudah menyesali kejadian yang sudah dilakukan. Sudah lebih tenang sekarang,” kata pihak Kepolisian, sebagaimana dikutip oleh PikiranRakyat-Depok.com dari unggahan channel YouTube Intens Investigasi pada 7 Januari 2022.

Menanggapi kabar Tubagus Joddy yang dikatakan alami depresi hingga kurus kering, ayah dari Tubagus Joddy akhirnya buka suara terkait hal berita tersebut.

“Kurus bukan berarti tidak sehat ya. dia si sekarang lebih kelihatan sehat. Jangan sampai terpengaruh dengan kondisi badan seperti itu. Dulu kan pola makannya enggak jelas, kan sekarang pola makannya teratur,” kata Ayah Tubagus Joddy.

“Artinya kan, makanannya juga enak-enak, kan jadi pasti berat badan juga bukan faktor dari makan aja, tapi faktor pikiran juga, dengan kondisi sekarang agak lebih kurus, tapi saya lihat dia sehat,” katanya lagi.

Halaman:

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: YouTube Intens Investigasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah