Musikalisasi Puisi Hari Ibu, Karya Chairil Anwar Paling Menyentuh Hati, Cocok Dipersembahkan pada Ibu Tercinta

22 Desember 2021, 11:55 WIB
Ini musikalisasi puisi Hari Ibu dari karya Chairil Anwar yang paling menyentuh dan cocok dipersembahkan pada ibu tercinta. /Pixabay/

PR DEPOK – Tepat hari ini, 22 Desember 2021 adalah peringatan Hari Ibu Yyang selalu diperingati setiap tahunnya di Indonesia.

Peringatan Hari Ibu ini, awalnya adalah berupa bukti dari upaya perjuangan bangsa Indonesia, untuk mengenang dan menghargai perjuangan perempuan Indonesia dalam merebut kemerdekaan dari para penjajah.

Diketahui, Hari Ibu berawal dari keputusan Kongres Perempoean indonesia III di Bandung pada 22 Desember 1938.

Baca Juga: Citra Kirana Cemburu Lihat Rezky Aditya Romantis di Tersanjung The Series: Sweet Banget, Sama Aku Nggak!

Namun, sekarang lumrahnya hari ibu biasa dipersembahkan kepada seorang ibu, yang dimana dianggap sebagai seorang pahlawan hidup bagi seorang anak.

Sebagaimana dikutip oleh PikiranRakyat-Depok.com dari chanel YouTube Kata dan Kita, berikut ini salah satu contoh musikalisasi puisi Hari Ibu, karya Chairil Anwar paling menyentuh hati, yang cocok untuk dipersembahkan kepada Ibu Tercinta.

Ibu

Pernah aku ditegur

Katanya untuk kebaikan

Pernah aku dimarah

Katanya membaiki kelemahan

 

Pernah aku diminta membantu

Katanya supaya aku pandai

 Baca Juga: Baliho Puan Maharani Bertebaran di Posko Evakuasi Gunung Semeru, Rocky Gerung: Gak Sopan

Ibu..

Pernah aku merajuk

Katanya aku manja

Pernah aku melawan

Katanya aku degil

 

Pernah aku menangis

Katanya aku lemah

 Baca Juga: Sambut Hari Ibu, Raffi Ahmad Beri Pesan Haru untuk Nagita Slavina: Terima Kasih Sudah Jadi Ibu Hebat

Ibu..

Setiap kali aku tersilap

Dia hukum aku dengan nasihat

Setiap kali aku kecewa

Dia bangun di malam sepi lalu bermunajat

 

Setiap kali aku dalam kesakitan

Diobati dengan penawar dan semangat

Dan bila aku mencapai kejayaan

Dia kata bersyukurlah pada Tuhan

 Baca Juga: Rekor BTS Sepanjang 2021: Pencapaian Billboard, YouTube, dan Guinness World Records

Namun, tidak pernah aku melihat air mata dukamu

Mengalir di pipimu

Begitu kuatnya dirimu

 

Ibu..

Aku sayang padamu

Tuhanku, aku bermohon padamu

Sejahterakanlah dia selamanya

 

Selamat hari ibu, 22 Desember 2021

Puisi Karya: Chairil Anwar

Baca Juga: Haji Faisal Beri Lampu Hijau Pada Hubungan Fuji dan Thariq Halilintar

Itulah tadi, contoh musikalisasi puisi hari ibu, karya Chairil Anwar yang paling menyentuh hati, dan cocok dipersembahkan kepada ibu tercinta.

Sebenarnya, mengungkapkan rasa kasih sayang kepada ibu, tidak harus menunggu datangnya hari ibu, setiap harinya kita sebagai seorang anak wajiblah untuk memberikan kasih sayang kepada ibu dan ayah.

Ungkapan rasa sayang kepada ibu, akan lebih baik jika ditunjukkan setiap hari, karena benar kata Rasulullah, bahwa surga memang berada di telapak kaki ibu.

Baca Juga: Ernest Prakasa Heran dengan Orang Indonesia Selalu Kepo Agama Seseorang: kan Urusan Pribadi

Ungkapan kasih sayang kita sebagai seorang anak, sebenarnya tak bisa untuk mengganti semua pengorbanan ibu kepada kita.

Hanya saja, kewajiban seorang anaklah yang harus menyayangi dan merawat ibu, tanpa meminta imbalan.

Karena sejak kita masih kecil, ibu juga tak pernah meminta imbalan saat merawat dan membesarkan kita, hingga penuh dengan kasih sayang yang tak terhingga.

Selamat hari ibu, untuk seluruh ibu di dunia.***

Editor: Khairunnisa Fauzatul A

Sumber: YouTube Kata dan Kita

Tags

Terkini

Terpopuler