Sudah Mendaftar di RBB 2023 tetapi Email Verifikasi Belum Masuk, Lakukan Cara Ini

13 Mei 2023, 10:02 WIB
Sudah mendaftar di RBB 2023, tetapi email verifikasi belum masuk, lakukan cara berikut ini. /Instagram @fhci.bumn

PR DEPOK - Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN atau RBB 2023 telah resmi dibuka, namun banyak keluhan mengenai email verifikasi yang belum masuk.

 

Antusiasme para pencari pekerja sangat tinggi di hari pertama pembukaan RBB 2023, hal itu diketahui oleh tim PR Depok dari akun Instagram @fhcibumn.

"Wah, ternyata antusiasme Pendaftaran RBB 2023 hari pertama sangat tinggi nih!" tulis keterangan di akun instagram @fhci.bumn, Jumat, 12 Mei 2023.

Namun, setelah mendaftar belum mendapatkan verifikasi email untuk ke tahap selanjutnya, hal tersebut dikarenakan adanya antrian email yang masuk karena banyaknya pelamar.

Baca Juga: Cara Mendapatkan KKS yang Berguna untuk Mencairkan Dana BPNT 2023

Selain antrian email, salah satu penyebab kenapa belum mendapatkan email verifikasi yaitu kesalahan penulisan email atau email yang didaftarkan dan untuk pengecekan berbeda, sehingga email verifikasi tidak diterima.

Solusi yang dapat pelamar lakukan saat email verifikasi belum diterima yaitu:

Pastikan e-mail tidak salah penulisan

Mengecek inbox, promotion, spam, junk dan all mail.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Tempat Bakso dan Soto di Purwakarta yang Enak dan Bikin Nagih

Jika email yang masuk ke folder spam, maka tandai sebagai bukan spam (mark as not spam).

Maximum pengiriman email 1x24 jam.

Lakukan registrasi ulang jika dalam waktu 1x24 jam email verifikasi belum juga diterima dengan menggunakan ID KTP dan alamat e-mail yang sama saat mendaftar.

Cek kembali email yang didaftarkan, pastikan email tersebut benar dan masih aktif karena sistem akan kembali mengirimkan verifikasi ke email yang sama.

Baca Juga: Profil Chris Martin, Vokalis Coldplay yang akan Konser di Jakarta

Kemudian cek secara berkala folder inbox, promotion, spam, junk. Jika dalam 1x24 jam email belum juga diterima, kamu bisa menghubungi layanan helpdesk RBB 2023 melalui email di rekrutmenbersama@fhcibumn.id, telegram: https://t.me/BumnFHCI_bot atau melalui nomor WhatsApp +62811 8954 320.

Solusi lain yang dikemukakan oleh peserta RBB yaitu dengan memakai email verifikasi tahun lalu.

"Kalau tahun kemarin sudah pernah daftar, coba cari dan klik aktivasi verifikasi email tahun lalu,"tulis akun @flawervila.***

Editor: Tesya Imanisa

Sumber: Instagram @fhci.bumn

Tags

Terkini

Terpopuler