Gibran Rakabuming Raka Terima SK Cawapres Dampingi Prabowo dari Golkar, Bagaimana Nasibnya di PDIP?

21 Oktober 2023, 17:40 WIB
Gibran Rakabuming Raka terima SK sebagai Cawapres dari Partai Golkar, Jakarta, Sabtu (21/10/23). / Foto:ANTARA/Sigid Kurniawan/

PR DEPOKGibran Rakabuming Raka, putra Presiden Joko Widodo, semakin menarik perhatian publik dengan menerima Surat Keputusan (SK) sebagai calon wakil presiden (Cawapres) dari Partai Golkar.

 

Keputusan mengusung Gibran Rakabuming Raka ini merupakan hasil dari Rapat Pimpinan Nasional II (Rapimnas II) Partai Golkar yang berlangsung pada tanggal 21 Oktober 2023 di Kantor DPP Golkar Slipi Jakarta.

Namun, pertanyaan yang muncul adalah bagaimana status politik Gibran Rakabuming Raka di PDIP, karena saat ini statusnya sebagai kader partai banteng?

Pada Rapimnas II Partai Golkar, keputusan untuk mengusung Gibran sebagai Cawapres Prabowo diambil setelah melalui pembahasan bersama dengan jajaran partai beringin.

Baca Juga: 12 Twibbon Hari Santri Nasional 2023, Rayakan dan Posting dengan Foto Terbaikmu!

Gibran sendiri hadir dalam acara tersebut dan secara resmi menerima SK rekomendasi dari Partai Golkar.

Gibran juga menyatakan apresiasi terhadap hasil keputusan Rapimnas II Partai Golkar dan berkomitmen untuk berkoordinasi dengan Prabowo.

 

Namun, misteri seputar statusnya di PDIP masih tetap menjadi sorotan, dan pertanyaan tentang bagaimana peran politiknya akan berkembang di masa depan semakin menghangat.

Meski telah berkomunikasi dengan ketua DPP PDIP, Puan Maharani, Gibran masih menyimpan rapat rahasia mengenai statusnya di partai tersebut.

Baca Juga: Link Live Streaming BRI Liga 1 Borneo FC vs Persib Bandung, Sabtu 21 Oktober 2023

Sebuah pertemuan antara Gibran dan Puan Maharani terjadi sehari sebelum Gibran menerima SK Cawapres dari Partai Golkar.

Ini memunculkan spekulasi dan tanda tanya besar tentang arah karier politik Gibran di tengah persaingan politik yang semakin sengit.

 

Padahal sebelumnya, PDIP telah mencantumkan nama Gibran, Bobby Nasution, dan sejumlah Kepala Daerah lainnya dari kader PDIP sebagai juru kampanye bagi pasangan Ganjar Pranowo-Mafud MD.

Sementara itu, rencananya di minggu depan Prabowo akan melakukan pendaftaran Capres dan Cawapres yang diusung KIM (Koalisi Indonesia Maju) ke KPU.***

Editor: Cecev Handoyo

Tags

Terkini

Terpopuler