PT Jasa Raharja Bakal Buka Mudik Gratis 2024, Gak Bingung Pulang Kampung!

2 Maret 2024, 18:00 WIB
PT Jasa Raharja yang kabarnya bakal segera dibuka lagi untuk daftar mudik gratis 2024. Informasi selengkapnya disini.* /jasaraharja.co.id

PR DEPOK - Berikut ini terangkum informasi seputar PT Jasa Raharja yang kabarnya bakal segera dibuka lagi untuk daftar mudik gratis 2024.

Siapa nih yang sudah ada rencana mau mudik alias pulang kampung ke sanak saudara family? Salah satunya Anda bukan?

Seperti kita ketahui, program mudik gratis sudah menjadi tradisi bagi masyarakat Indonesia untuk merayakan hari raya Lebaran bersama orang-orang tercinta untuk menghemat biaya.

Salah satu upaya agar masyarakat bisa melakukan mudik Lebaran 2024 yakni dengan mencari-cari terus informasi seputar gratis mudik 2024.

Baca Juga: Tanggal Pencairan BLT Mitigasi Risiko Pangan Maret 2024, Kapan Cair?

Nah salah satu yang ditunggu pula oleh masyarakat Indonesia yakni daftar mudik gratis BUM adalah dari PT Jasa Raharja.

Sebagaimana diketahui, PT Jasa Raharja sudah rutin menyelenggarakan mudik gratis bagi sejumlah masyarakat Indonesia dengan menyediakan berbagai kuota terutama jalur darat.

Menilik pada tahun 2023 lalu, PT Jasa Raharja menggelar program mudik gratis dengan total kuota yakni 65.603 dengan moda transportasi bus dan kereta api dibawah kordinas PT Jasa Raharja.

Untuk tahun ini, pihak PT Jasa Raharja belum memberikan pernyataan rilis terkait berapa kuota yang akan disediakan untuk calon pemudik 2024.

Baca Juga: 4 Kolam Renang Pilihan di Kabupaten Sidoarjo yang Seru untuk Anda Kunjungi

Dalam akun Instagram resminya, pihaknya mengumumkan akan membuka program mudik gratis pada tahun ini, namun perihal tanggal daftar, syarat, serta kuota belum dijelaskan.

PT Jasa Raharja menghimbau agar masyarakat terutama yang henda mudikk untuk selalu pantau sosial media resmi, serta kanal berita lainnya salah satunya Pikiranrakyat-Depok.com agar informasi lebih jelas dan lengkap.

Demikian informasi seputar daftar mudik gratis 2024 di bersama PT Jasa Raharja.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Tags

Terkini

Terpopuler