Konsultasi ke Dokter atau Tenaga Medis Wajib Dilakukan Pasien Covid-19 Supaya Bisa Ditangani Secara Tepat

- 15 Juli 2021, 08:05 WIB
Ilustrasi dokter.
Ilustrasi dokter. /Pixabay/mohammed_hassan/

Baca Juga: Hadapi Pandemi Covid-19, Guntur Soekarnoputra Anjurkan 'Ambeg Parama Arta' Milik Soekarno ke Jokowi, Apa Itu?

Sebanyak 11 layanan telemedisin yang diumumkan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yaitu KlikDokter, AloDokter, GoodDoctor, Halodoc, Klinikgo, SehatQ, YesDok, ProSehat, LinkSehat, MILVIK, dan Getwell.

Pasien Covid-19 bergejala ringan yang menjalankan isolasi mandiri juga akan memperoleh bantuan paket obat Covid-19 dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Koordinator Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Luhut Binsar Panjaitan mengemukakan paket bantuan obat Covid-19 akan diberikan mulai Kamis, 15 Juli 2021.

Hal ini diberikan setelah melalui proses konsultasi dengan dokter yang bisa melalui 11 layanan telemedisin, Obat yang diberikan bagi pasien Covid-19 tidak bergejala yang menjalani isolasi mandiri yaitu Vitamin C, D, E dan Zinc.

Untuk pasien bergejala ringan akan memperoleh paket vitamin, obat antibiotik, obat antivirus, dan obat penurun panas.***

Halaman:

Editor: Muhamad Gilang Priyatna

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x