Tanggapi Kabar Kekosongan Vaksin di Sejumlah Daerah, Kemenkes: Kami Punya Stok Cukup

- 5 Agustus 2021, 11:50 WIB
Juru bicara vaksinasi kementerian kesehatan Siti Nadia Tarmizi.
Juru bicara vaksinasi kementerian kesehatan Siti Nadia Tarmizi. /Twitter.com/@Laju_peTang

PR DEPOK - Beredar kabar kekosongan vaksin di sejumlah daerah beberapa waktu lalu.

Kabar tersebut langsung disanggah Juru Bicara Vaksinasi dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Siti Nadia Tarmizi.

Nadia memastikan stok vaksin di fasilitas pemerintah pusat mencukupi untuk memenuhi permintaan daerah.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Gambar Api yang Dipilih Ungkap 'Cahaya Sejati' yang Anda Miliki

"Kami punya stok cukup vaksin, tapi harus dipahami bahwa vaksin itu tidak bisa sekaligus vaksinasi semua sasarannya, karena dosis vaksin juga datang bertahap," terang Siti Nadia pada Kamis, 5 Agustus 2021.

Disebut Nadia bahwa tidak ada masalah dengan stik vaksin di Indonesia.

Namun yang perlu dipahami oleh masyarakat adalah vaksin akan didistribusikan secara bertahap.

Kemenkes melihat stok vaksin di daerah masih aman, oleh karenanya Nadia menanggapi kabar adanya kekosongan vaksin dibeberapa daerah.

Menurutnya kabar tersebut beredar disebabkan data stok vaksin yang tidak diperharui di daerah-daerah tersaebut

Halaman:

Editor: Adithya Nurcahyo

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x