Heran Penyerang Ustaz di Batam Disebut ODGJ, Fadli: Pelaku Teror ke Simbol Islam Sering Dilabeli 'Orang Gila'

- 21 September 2021, 07:45 WIB
Fadli Zon heran lantaran pelaku penyerang ustaz atau simbol-simbol Islam kerap dicap sebagai orang gila atau ODGJ.
Fadli Zon heran lantaran pelaku penyerang ustaz atau simbol-simbol Islam kerap dicap sebagai orang gila atau ODGJ. /Instagram @fadlizon

PR DEPOK - Politisi Partai Gerindra, Fadli Zon, mengomentari terkait dilabelinya pelaku penyerang ustaz di Batam sebagai orang dengan gangguan jiwa (ODGJ)

Fadli Zon menyoroti pernyataan Kapolsek Batuampar AKP Salahudin, yang menyebut bahwa pelaku adalah orang dengan gangguan jiwa atau ODGJ.

Fadli Zon mengaku heran lantaran pelaku penyerangan dan teror terhadap ustaz atau simbol-simbol Islam kerap disebut sebagai ODGJ.

Baca Juga: Dukung Roy Suryo Polisikan Ferdinand Hutahaean, Musni Umar: Saya pun Disebut Rektor Bodoh

"Pelaku penyerangan n teror thd Ustadz atau Imam atau simbol2 Islam sering dilabel 'orang gila'," ujarnya, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari cuitan di akun Twitter pribadinya @fadlizon.

Sementara itu, katanya melanjutkan, jika ada serangan terhadap agama lain di luar Islam, seringkali pelaku disebut sebagai teroris.

"Sementara kalau ada serangan thd simbol2 agama lain langsung dicap 'teroris'," tuturnya melanjutkan.

Baca Juga: Siap Datang ke Podcast Deddy Corbuzier, Ini Persyaratan yang Disebutkan Jerinx SID

Tak hanya itu, anggota DPR RI itupun menyoroti terkait pihak kepolisian yang mengatakan bahwa pelaku saat ini sedang dicoba untuk dimintai keterangan.

Fadli Zon heran lantaran sebelumnya sang pelaku disebut sebagai ODGJ yang cenderung tak akan bisa diajak berbicara.

Halaman:

Editor: Annisa.Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x