Tiba di Tanah Air Jokowi Langsung Dikarantina di Istana Bogor, Satgas Covid-19: Sudah Aturan

- 5 November 2021, 16:53 WIB
Presiden Jokowi baru pulang dari luar negeri pada 5 November 2021 dan akan langsung melakukan karantina mandiri di Istana Bogor.
Presiden Jokowi baru pulang dari luar negeri pada 5 November 2021 dan akan langsung melakukan karantina mandiri di Istana Bogor. /BPMI Setpres/Laily Rachev

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Ganip Warsito menambahkan, kewajiban karantina bagi WNI yang tiba dari luar negeri ini diatur dalam Surat Edaran Nomor 20 tahun 2021 tentang Protokol Kesehatan Perjalanan Internasional pada Masa Pandemi Corona Virus Disease 2019.

“Pelaku perjalanan internasional yang sudah menerima vaksin dosis lengkap wajib melaksanakan karantina selama 3x24,” ucap Ganip.

Baca Juga: Biodata Tubagus Joddy, Sopir yang Antar Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang Selamat dari Kecelakaan 

Presiden Jokowi mengakhiri lawatannya ke luar negeri usai menghadiri Persatuan Emirat Arab (PEA) di Dubai.

Presiden Jokowi bersama rombongan, bertolak dari Bandara Internasional Al Maktoum, Dubai, dengan menggunakan pesawat Garuda Indonesia berkode GIA-1 pukul 21.35 waktu setempat.***

Halaman:

Editor: Imas Solihah

Sumber: Instagram @sekretariat.kabinet


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x