Gala Sky Selamat dari Kecelakaan, KPAI Nilai Anak Vanessa dan Bibi Perlu Didamping Hilangkan Trauma

- 6 November 2021, 10:16 WIB
KPAI mengatakan Gala Sky membutuhkan pendampingan untuk memberikan pemahaman atas duka kehilangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.
KPAI mengatakan Gala Sky membutuhkan pendampingan untuk memberikan pemahaman atas duka kehilangan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah. /Instagram.com/@vanessaangelofficial.

PR DEPOK - Putra semata wayang Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Gala Sky diketahui bersama selamat dalam kecelakaan ngeri di Tol Jombang, Jatim, pada Kamis, 4 November 2021.

Gala Sky harus ditinggalkan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah karena keduanya meninggal dunia dalam insiden kecelakaan tersebut.

Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) memberikan pendapatnya mengenai kondisi Gala Sky yang harus ditinggalkan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah.

Baca Juga: Hadiri Pemakaman Jenazah Vanessa Angel dan Suami, Roy Suryo: Semoga Tak Diikuti Selfi Saat Berkendara Bahaya

Anggota KPAI, Jasra Putra menuturkan bahwa Gala Sky membutuhkan pendampingan untuk memberikan pemahaman atas duka kehilangan kedua orang tuanya.

"Peristiwa duka kehilangan seringkali meninggalkan bekas yang dalam bagi para korbannya. Apalagi, secara mendadak kehilangan orang tua," ucapnya dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

"Sebagai anak kecil, GS masih belum bisa memahami mengapa orang tua pergi meninggalkannya, sehingga butuh proses pendampingan yang baik," kata Jasra Putra menambahkan.

Diharapkan, menurutnya, pendampingan nantinya bisa mengalihkan rasa kesedihan Gala Sky ke hal-hal positif, sehingga anak semata wayang pasangan artis itu kembali semangat dan ceria.

Baca Juga: Sebut Ketua KPK Hanya Berani ke Pemprov DKI, Gus Umar: Coba Usut Tuh PCR dan Kereta Cepat, Berani Gak?

Halaman:

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x