Luhut akan Audit LSM Usai Bantah Data Deforestasi, Ferdinand: Dukung, agar Tau Independen atau Operasi Politik

- 15 November 2021, 09:27 WIB
Ferdinand Hutahaean mendukung langkah Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan mengaudit LSM.
Ferdinand Hutahaean mendukung langkah Menko Marves, Luhut Binsar Pandjaitan mengaudit LSM. /Instagram @ferdinand_hutahaean

PR DEPOK - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan akan mengaudit Non Goverment Organisation (NGO) atau LSM di Indonesia.

Luhut Binsar Pandjaitan melakukan audit ini lantaran karena ada LSM yang menurutnya telah menyebarkan informasi yang tidak benar.

Adapun hal ini ia ungkapkan setelah menanggapi bantahan dari aktivis lingkungan mengenai data deforestasi yang diklaim pemerintah menurun.

Baca Juga: Refly Harun Sarankan KPK Fokus Usut Kasus Bisnis Tes PCR daripada Formula E, Ferdinand: Politisasi Hukum

Langkah Luhut untuk mengaudit LSM ini turut ditanggapi oleh mantan politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean.

Ia tampak mendukung langkah dari Luhut tersebut. Menurutnya hal itu dilakukan agar tahu penyebab kegaduhan yang dilakukan oleh LSM tersebut.

"Sy dukung langkah LBP mengaudit LSM, supaya kita tau kegaduhan yg timbul olh LSM ini," kata Ferdinand Hutahaean.

Baca Juga: Prabowo Tegur Fadli Zon Soal Sindiran 'Banjir Sintang' ke Jokowi, Ferdinand: Mestinya Diberi Sanksi

Lebih lanjut, Ferdinand mempertanyakan terkait penyebab kegaduhan oleh LSM tersebut, atas dasar independen atau sekedar menjalankan pesanan donatur, dan jadi bagian operasi politik.

"apakah independen atau hanya sekedar menjalankan pesanan donatur dan menjadi bagian operasi politik kelompok tertentu," ujar Ferdinand Hutahaean.

Ferdinand menegaskan bahwa dirinya dan berbagai pihak tak ingin apabila rakyat dijejali kebusukan yang dilakukan oleh LSM.

Baca Juga: Erick Thohir Ungkap Jika Proyek Kereta Cepat Jakarta Bandung Berhenti, Said Didu: Jika Diteruskan, Jadi Museum

Cuitan Ferdinand Hutahaean.
Cuitan Ferdinand Hutahaean. Twitter @FerdinandHaean3.

"Kita tak ingin rakyat dijejali kebusukan olh LSM," kata Ferdinand Hutahaean, seperti dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Twitter @FerdinandHaean3.

Adapun sebelumnya Luhut mengakui berani jika melakukan adu data dengan sejumlah LSM yang meragukan pemerintah, soal kondisi lahan di Indonesia.***

Editor: Erta Darwati

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3 Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah