Waspada! Kemenkes Laporkan Adanya Dua Pasien Meninggal Dunia Akibat Virus Omicron

- 23 Januari 2022, 10:38 WIB
Ilustrasi. Kemenkes kini telah melaporkan adanya dua pasien yang meninggal diakibatkan oleh virus varian Omicron.
Ilustrasi. Kemenkes kini telah melaporkan adanya dua pasien yang meninggal diakibatkan oleh virus varian Omicron. /Pixabay/Alexandra_Koch.

Selain itu dirinya berserta pemerintah berjanji akan bersama-sama bersatu berjuang menghadapi pandemi Covid-19 varian Omicorn yang semakin meningkat di ibukota.

"Tentunya ini menjadi perhatian kita bersama, tidak bermaksud menganggap enteng apalagi membiarkannya.

"Kami bersama-sama pemerintah pusat, satgas pusat, seluruh jajaran, serta masyarakat selalu bersatu dan berjuang menghadapi pandemi Covid-19 khusus varian Omicron yang semakin meningkat," kata Riza, yang dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: Klaim Pengesahan RUU IKN Tak Buru-buru, Gubernur Kaltim Sebut Wacananya Dilakukan Sejak Soekarno Memimpin

Dari catatan 1.027 orang yang terpapar Omicron, sebanyak 747 orang memiliki riwayat perjalanan luar negeri, sedangkan 280 lainnya adalah kasus transmisi lokal.

Riza juga mengingatkan kepada masyarakat Jakarta untuk segera melakukan vaksinasi booster khususnya masyarakat lansia yang dimana posisinya paling rentan terhadap virus tersebut.

Selain vaksinasi dia juga meminta masyarakat untuk tetap ketat dalam menjaga protokol kesehatan secara disiplin dan bertanggung jawab.

Baca Juga: 5 Lokasi Instagrammable Terbaru di Jakarta, Bisa Jadi Spot Foto dan Tempat Nongkrong Asyik Bareng Pacar

"Lalu pastikan mendapatkan vaksin apalagi yang belum. Yang booster saja segerakan mari kita mengajak para orang tua kakek nenek kita yang memenuhi syarat orang tua kita lansia kita dorong.

"Kalau perlu kita ajak kita antar untuk mendapatkan vaksin di tempat-tempat yang telah disediakan, setelah itu dilanjutkan dengan usia 18 tahun ke atas," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: PMJ News ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah