Sopirnya Dianiaya, TransJakarta Tanpa Ampun Bakal Tempuh Jalur Hukum

- 27 Agustus 2022, 17:53 WIB
Twitter.com/@ganarmdhn.
Twitter.com/@ganarmdhn. /Twitter.com/@ganarmdhn.

PR DEPOK – Baru-baru ini viral sebuah video yang memperlihatkan pengemudi bus TransJakarta dipukul oleh seorang pengendara mobil pribadi.

Dalam video tersebut memperlihatkan pengendara mobil pribadi melakukan pemukulan terhadap pengemudi bus TransJakarta.

Pemukulan tersebut terjadi setelah sempat cekcok antara sopir bus TransJakarta dengan pengendara mobil pribadi.

PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) langsung bereaksi terkait aksi pemukulan yang dilakukan pengendara mobil pribadi kepada sopir pihaknya.

Baca Juga: Serahkan Diri, Pengendara Mobil Pribadi yang Pukul Sopir Bus TransJakarta Diamankan

Melalui Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan, Anang Rizkani Noor menyampaikan akan tempuh jalur hukum pengendara mobil tersebut atas aksi pemukulan yang dilakukan.

"Transjakarta akan mengawal kejadian tersebut untuk diproses ke jalur hukum," ucap Anang, sebagaimana dikutip Pikirarakyat-Depok.com dari PMJ News.

Ia menambahkan, jalur hukum yang ditempuh itu dilakukan agar tidak ada lagi kekerasan serupa yang dialami pengemudi bus TransJakarta maupun seluruh pekerja BUMD DKI Jakarta tersebut.

Baca Juga: Turki Mulai Jalin Bisnis dengan Rusia, Amerika Beri Peringatan dan Sanksi

Sebelumnya, Kasi Kecelakaan Lalu Lintas Ditlantas Polda Metro Jaya, Kompol Edy Purwanto menyatakan, kejadian yang menimpa pengemudi bus TransJakarta merupakan kejadian murni penganiayaan.

"Keterangan dari sopir tidak ada unsur kecelakaan lalu lintas, murni penganiayaan," ujar dia menambahkan.

Menurut unggahan di Instagram @merekamjakarta, insiden pemukulan pengendara mobil pribadi tersebut terjadi di Jalan Raya TB Simatupang, tepatnya di perempatan Ragunan, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.***

Editor: Ramadhan Dwi Waluya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah