Mobil Dinas Pemko Dumai Diamankan Polisi Terkait Kasus Narkoba

- 11 Oktober 2022, 14:39 WIB
Ilustrasi narkoba. Polisi berhasil mengamankan satu mobil dinas Pemko Dumai berkaitan kasus narkoba di sekitar Jalan Tegalega, Kecamatan Dumai Selatan.
Ilustrasi narkoba. Polisi berhasil mengamankan satu mobil dinas Pemko Dumai berkaitan kasus narkoba di sekitar Jalan Tegalega, Kecamatan Dumai Selatan. /Pixabay.

PR DEPOK - Polres Dumai mengamankan satu unit mobil dinas Pemko Dumai di sekitar Jalan Tegalega, Kecamatan Dumai Selatan.

Pengamanan mobil dinas Pemko Dumai itu berkaitan dengan kasus narkoba. Demikian disampaikan Kapolres Dumai, Ajun Kombes Pol. Nurhadi Ismanto.

Ia mengatakan Polres Dumai berhasil menggagalkan peredaran narkoba yang diangkut mobil dinas Pemko Dumai tersebut.

"Mobilnya saja, dipinjam tetangga," tutur Nurhadi dalam keterangannya, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Depok.com dari Antara.

Baca Juga: PKH Tahap 4 Kategori Ibu Hamil Sedang Cair Rp750.000, Cek Daftar Penerima di Link cekbansos.kemensos.go.id

Dijelaskannya, jumlah barang bukti jenis narkotika dan kronologi penangkapan masih dalam tahap penyelidikan lebih lanjut sehingga hal tersebut belum dapat diungkapkan dengan pastinya.

"Saya cek dulu, amplifikasi beritanya," kata dia memastikan.

Berdasarkan informasi yang didapat, narkoba tersebut diduga diangkut menggunakan mobil Toyota Rush warna hitam, yang merupakan kendaraan dinas bagi Sekretaris Dinas Perpustakaan Kota Dumai Riski Kurniawan.

Baca Juga: 12 Oktober 2022: Mengenang Kembali 20 Tahun Peristiwa Bom Bali

 

Halaman:

Editor: Ramadhan D.W

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah