Jokowi 'Ultimatum' Pemprov Lampung Jika Tak Perbaiki Jalan: Akan...

- 5 Mei 2023, 21:40 WIB
Presiden Jokowi mengunjungi Provinsi Lampung guna meninjau sejumlah ruas jalan yang rusak pada Jumat, 5 Mei 2023 pagi.*
Presiden Jokowi mengunjungi Provinsi Lampung guna meninjau sejumlah ruas jalan yang rusak pada Jumat, 5 Mei 2023 pagi.* /Instagram @jokowi

 

Kedatangannya tentu tidak sendirian, melainkan didampingi oleh tiga menteri lain yakni Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, dan Menteri BUMN Erick Thohir.

Hadirnya Presiden Jokowi tentu dengan rencana dan agenda yang akan dilakukannya di berbagai bagian Provinsi Lampung.

Baca Juga: Daftar Penerima Bantuan BPNT Mei-Juni 2023 Kapan Cair? Simak Informasinya di Sini

Jokowi juga mengatakan bahwa jalan-jalan yang rusak di Provinsi Lampung akan diambil alih oleh Kementerian PUPR jika pemerintah setempat tidak mampu untuk membenahinya.

Mantan Wali Kota Solo tersebut mengatakannya usai meninjau sejumlah infrastruktur di Lampung dan Pasar di Natar pada 5 Mei 2023.

 

“Kemudian kabupaten tidak memiliki kemampuan, ya akan diambil alih oleh Kementerian PUPR, utamanya yang jalannya rusak,” kata Presiden Jokowi dalam keterangan pers seperti dikutip PikiranRakyat-Depok.com dari Antara.

Jokowi juga menyebut perbaikan sejumlah infrastruktur jalan Provinsi Lampung akan dimulai secepatnya karena mengingat kondisi jalan yang sudah rusak parah.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah