Terkait Pengumuman Cawapres untuk Dampingi Ganjar Pranowo, Anak Buah Megawati: Masih Ada Waktu...

- 8 Juni 2023, 15:18 WIB
Gubernur Jawa Tengah sekaligus bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo.
Gubernur Jawa Tengah sekaligus bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo. /Antara/Arif Firmansyah/

“Nama tetap akan kami kerucutkan, tetapi bukan hari ini. Hari ini masih menimbang-nimbang dahulu dari nama-nama yang ada,” ujar Puan pada Selasa, 6 Juni 2023 kemarin.

Namun, Puan sudah membeberkan ada 10 nama yang akan menjadi pertimbangan Ketum PDIP.

“Kalau boleh saya sebutkan yang ada di media, ada Pak Mahfud sudah masuk Namanya, Pak Erick Thohir, Pak Ridwan Kamil, Pak sandiaga Uno, Pak AHY, sopo lagi… Pak Airlangga, nama-nama itu ya masuk dalam peta yang ada di PDI Perjuangan,” kata Puan.

Baca Juga: PDI Perjuangan Jalin Kerja Sama Bersama Perindo, Hasto: Semangat tuk Merangkul Semua Elemen Politik

Selain itu, Hasto juga menyebut nama Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono juga masuk dalam daftar usulan pendamping Ganjar.

“Bahkan muncul juga nama Pak Basuki, Menteri PUPR,” kata Hasto.

Nama Basuki muncul karena dianggap ada kemajuan dalam pembangunan di daerah Aceh, Papua, Sumatera, serta NTT.

“Ada yang diusulkan Pak Basuki yang dikatakan Pak Jokowi sebagai Bapak Infrastruktur,” katanya.***

Halaman:

Editor: Nur Annisa

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x