Disorot Media Asing saat Terpilih Jadi Ketum PSI, Kaesang: Saya Ingin...

- 29 September 2023, 06:25 WIB
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep.
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep. /Instagram/@kaesangp/

PR DEPOK - Kaesang Pangarep, salah satu putra Presiden Indonesia Joko Widodo ditunjuk untuk menjadi Ketua Umum atau Ketum PSI.

Langkah Kaesang menjadi Ketum PSI sebelumnya telah mendapatkan sorotan, termasuk disorot media asing, Reuters.

Menurut media asing Reuters, terpilihnya Kaesang sebagai Ketum PSI dinilai oleh analis sebagai upaya untuk memperkuat atau membangun dinasti politik menjelang pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga: Inilah Top 6 Cafe Hits yang Estetik Buat Ngopi Santai di Kabupaten Madiun

 

Jokowi, sang ayah yang saat ini menjabat sebagai Presiden Indonesia akan menyelesaikan masa jabatannya yang kedua dan terakhir pada tahun depan.

 

Namun manuvernya untuk mengangkat kerabatnya ke posisi yang berpengaruh secara politik telah menimbulkan keheranan di Indonesia. 

Ketika ia menduduki jabatan puncak pada tahun 2014 yang merupakan mantan penjual furnitur, Presiden Jokowi mendapat pujian atas kebangkitannya yang pesat di tengah lanskap yang didominasi oleh militer dan elit kaya serta dinasti politik.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x