Cara Daftar Mudik Gratis Nataru 2023 2024, Tersedia Untuk 11 Kota Tujuan

- 5 Desember 2023, 12:43 WIB
Ilustrasi Mudik Gratis Nataru 2023 2024
Ilustrasi Mudik Gratis Nataru 2023 2024 /Arief Pratama/Berita majalengka

PR DEPOK - Dalam mengantisipasi lonjakan perjalanan masyarakat pada libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru 2023 2023), yang bersamaan dengan waktu libur sekolah, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyelenggarakan program Mudik Gratis Nataru untuk pemilik sepeda motor.

Pendaftaran untuk program mudik gratis ini dapat dilakukan secara daring melalui aplikasi Mitra Darat, dimulai dari tanggal 5 hingga 20 Desember 2023.

Program Mudik Gratis Nataru 2023 2024 tersebut dibuat dengan tujuan untuk meningkatkan keselamatan dan kelancaran selama perjalanan mudik yang dijadwalkan berlangsung mulai tanggal 20 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024.

Baca Juga: Viral Billie Eilish Ngaku Biseksual, Apa Itu dan Bagaimana Cara Tahu Orientasi Seksual Kita?

Dari data survei yang diperoleh dari Badan Kebijakan Transportasi Kementerian Perhubungan (Baketrans), diperkirakan bahwa jumlah masyarakat yang akan bepergian mencapai 107,63 juta orang, atau setara dengan 39,83% dari total populasi nasional.

Mayoritas dari jumlah tersebut diperkirakan akan memilih menggunakan kendaraan pribadi, baik itu mobil maupun sepeda motor.

Jumlah Armada dan Tujuan

Menurut perencanaan penyelenggaraan Mudik Gratis Nataru ini, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) menyediakan kuota sebanyak 90 unit Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan Bus Pariwisata, yang mampu menampung total 3.600 penumpang.

Baca Juga: Warungnya Hits! Ini Rekomendasi 7 Bakso Paling Enak di Palangkaraya, Alamatnya di Sini

Adapun untuk kendaraan sepeda motor, disiapkan sebanyak 120 unit dengan dukungan dari empat truk.

Halaman:

Editor: Nur Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah